Uskup Ruteng Terpapar Covid, Diterbangkan ke Jakarta Untuk Perawatan

  • Bagikan

KUPANG, DELEGASI.COM – Uskup Ruteng, Mgr. Siprianus Hormat, Pr terkonfirmasi positif Covid-19.  Untuk mendapat perawatan yang lebih baik, Mgr. Sipri diterbangkan ke Jakarta.

Hari Jumat (30/7/2021) pagi beredar video dengan durasi sekitar 30 detik yang memperlihatkan petugas medis dengan pakaian APD lengkap mengantar Mgr Sipri  ke pesawat kecil di Bandara.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Keuskupan Ruteng, Rm.  Agustinus Manfred Habur, Pr, mengonfirmasi video yang beredar di media sosial itu adalah video yang didambil saat Mgr. Sipri hendak naik ke pesawat dan diterbangkan ke Jakarta melalui Bandara Frans Sales Lega, Ruteng.

“Video itu di Bandara Frans Sales Lega Ruteng tadi pagi ke Jakarta. Bapak Bupati Manggarai ikut mengantar di bandara,” jelas Romo Manfred.

Romo Manfred menjelaskan, hari Rabu (28/7/2021) lalu, Mgr. Sipri mengalami batuk-batuk dan agak menggigil. Karena itu, Mgr.  Sipri kemudian dirapid antigen oleh dokter dan hasilnya reaktif.

Dengan hasil itu, Mgr.  Sipri langsung berkonsultasi dengan dokter jantung di Jakarta  dan dokter meminta Mgr. Sipri untuk dirawat di Rumah Sakit Carolus Boromeus Jakarta.

Romo Manfred mengatakan, saat ini kondisi Mgr. Sipri baik-baik saja.

“Keadaan Bapa Uskup dua hari terakhir baik-baik saja. Beliau bisa istirahat dengan baik setelah konsumsi obat dari puskesmas dan obat-obat yang disarankan oleh dokter,” kata Romo Manfred.

Romo Manfred memastikan Mgr. Sipri diterbangkan dengan ambulans udara ke Jakarta guna menjalani perawatan di sana.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Manggarai, Lody Moa, juga membenarkan Mgr. Sipri diterbangkan ke Jakarta menjalani perawatan di sana.

Bupati Manggarai, Herybertus GL.Nabit, ikut mengantar  Mgr.  Sipri ke Bandara Frans Sales Lega.

//delegasi(*)

Komentar ANDA?

  • Bagikan