Categories: Ekbis

Anggota DPRD NTT Leo Lelo Minta Pemerintah Segera Tangani Bendungan Dagelongga di Kecamatan Paga

KUPANG, DELEGASI.COM – Anggota DPRD Nusa Tenggara Timur, Leonardus Lelo meminta pemerintah untuk segera menangani Bendungan Dagelongga di Desa Wolo Wina, Kecamatan Paga Kabupaten Sikka yang jebol dan rusak parah akibat diterjang banjir pada Februari lalu.

Permintaan itu disampaikan Leonardus Lelo saat sidang Paripurna penyerahan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Gubernur 2020, di Gedung DPRD NTT, Rabu(31/3/2021).

Anggota DPRD NTT, Leonardus Lelo bersama aparat desa dan warga setempat meninjau Bendungan Dagelongga di Desa Wolowona Kecamatan Paga. //Foto: Dok. pribadi

Menurut Leo Lelo (demikian Leonardus Lelo biasa disapa), dari hasil resesnya beberapa waktu lalu ia bersama beberapa warga desa dan aparat desa sempat meninjau lokasi bendungan itu. Kondisi bendunganya yang jebol dan rusak parah.

Bendungan yang mengairi lahan sawah 250 hektar dari 170 KK itu macet total.
Bendunganya sudah jebol akibat diterjang banjir pada Februari kemarin. masyarakat tidak bisa lagi menanam padi. padahal 170 KK itu sangat bergantung dari lahan persawahan dari bendungan itu, ” kata Leo Lelo kepada DELEGASI.COM usai Rapat Paripurna Penyerahan LKPJ Gubernur.

Ia meminta Gubernur Viktor Laiskodat untuk segera berkoordinasi Balai Sungai Nusa Tenggara II agar bendungan yang mengairi area persawahan di lima desa di dua kecamatan yaitu Kecamatan Paga dan Kecamatan Mego segera ditangani.

“Dimana ada 5 desa di dua kecamatan yang memanfaatkan bendungan itu. Dan praktis saat ini mereka tidak bisa berbuat apa apa untuk mengolah sawa mereka. Saya meminta Gubernur Viktor, segera berkoordinasi dengan Balai Sungai Nusa Tenggara 2 untuk tangani bendungan itu,” Sekretaris Komisi II DPRD NTT itu.

Anggota DPRD NTT, Leonardus Lelo bersama aparat desa dan warga setempat meninjau Bendungan Dagelongga di Desa Wolowona Kecamatan Paga. //Foto: Dok. pribadi

 

Seperti diketahui, Bendungan Dagelongga terletak di Desa Wolo Wina, Kecamatan Paga Kabupaten Sikka.
Saat ini bendungan itu mampu menyuplai air di area lahan sawah seluas 250 hektar, yang mencakup beberapa desa sekitar yaitu Desa Wolowona, Mbengu, Mau Lobo di Kecamatan Paga dan Desa Krobere di Kecamatan Mego.

//delegasi(hermen Jawa)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Manneken Pis Brussels

Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…

12 jam ago

Dinas Perpustakaan Rote Ndao Gelar Pelatihan untuk Inovasi dan Meningkatkan Ekonomi

Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…

2 minggu ago

Usut Dugaan Politik Uang, Bawaslu Kabupaten Kupang Siap Bentuk Dua Tim Investigasi

Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…

2 minggu ago

Tokoh Perempuan Aleta Baun Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…

2 minggu ago

Warga Sarotari Tengah Pingsan Saat Kampanye Dialogis Bersama Ibu Asty Lakalena

Delegasi.com - Insiden mengejutkan terjadi saat kampanye dialogis pasangan calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT)…

2 minggu ago

Relawan Milenial NTT Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Kelompok Mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam…

2 minggu ago