Bentuk Kader Berintegritas, ITAKANRAI Malaka Kupang gelar LKK

KUPANG-DELEGASI.COM–Ikatan Mahasiswa Kanokar Liurai – Malaka (ITAKANRAI) Kupang menggelar kegiatan Latihan Kepemimpinan Kader (LKK) guna membentuk kader yang berintegritas serta memiliki mentalitas untuk mewujudkan pemimpin sejati.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama 3 hari (3-5 Juni 2021) di Aula KWARDA NTT dan peserta yang ikut dalam kegiatan tersebut sebanyak 40 orang dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Ketua Umum ITAKANRAI Kupang, Marselinus Fatin, dalam  sambutannya menyampaikan bahwa, kegiatan LKK ini merupakan kegiatan Formal ITAKANRAI Kupang yang selalu diadakan setiap tahun.

“Kegiatan ini juga merupakan ruang untuk kader-kader ITAKANRAI Kupang, guna membina dan menempa diri untuk kemudian menjadi pemimpin perubahan di masa sekarang dan masa yang akan datang,”ujar Selin, Sabtu (5/6/2021).

Baca juga: Pemuda Katolik NTT Lapor Akun FB ‘Linda Nubatonis’ ke Polda NTT

Ketua Presidium PMKRI Cabang Kupang, Alfred Saunoah mewakili OKP dalam sambutannya mengatakan bahwa kader ITAKANRAI perlu memanfaatkan momentum ini.

“Ini kesempatan untuk melatih dan membina diri terutama karakter agar menjadi pemimpin yang berintegritas apalagi dalam situasi pandemi dimana pendidikan di kampus mengutamakan isi otak saja tanpa menimbang karakter mahasiswanya. Semoga apa yang sudah di dapat dalam latihan kepemimpinan ini menjadikan setiap pribadi peserta menjadi lebih baik lagi,”ungkap Alfred

Sementara itu, Rody Seran yang merupakan senior ITAKANRAI Kupang dalam sambutannya berpesan agar di era digital sekarang sangat penting bagi kaum muda untuk menguasai  teknologi yang ada agar mampu bersaing baik di dunia kerja atau dimanapun itu.

“Adik-adik, di era digital sekarang teknologi sangat berperan penting dalam setiap dimensi kehidupan kita. Oleh karena itu, Literasi digital adik-adik semua perlu dikembangkan,”ucap Rody Seran yang juga seorang guru di salah satu Sekolah Dasar (SD) Kota Kupang.

Baca juga: Wali Kota Serahkan Bantuan WiFi Untuk Karang Taruna Kota Kupang

Dalam ceremonial penutupan LKK tersebut  juga dihadiri oleh Pembina ITAKANRAI Kupang, Jefri Taolin dan Herman Kabosu.

Jefri Taolin dalam sambutannya menegaskan bahwa mahasiswa itu harus berpikir ideologis bukan hanya sibuk memikirkan asmara dan eforia di dunia maya.

“Mahasiswa itu harus berpikir ideologis dan terstruktur oleh karena itu perlu ada pembinaan yang intens. Apa yang telah didapat selama kegiatan ini supaya diolah dengan baik untuk mengasah nalar berpikir adik-adik” tegas Jefri

Herman kabosu, juga menambahkan bahwa Public Speaking merupakan suatu hal penting untuk adik-adik kuasai, dan pelajari lebih dalam agar kelak bisa menjadi manusia yang hebat.

Ia juga berpesan agar tetap menjaga dan merawat persaudaraan yang sudah dibangun dalam organisasi meski sudah purna di organisasi.

“Tetap menjaga nilai-nilai organisasi, terutama nilai persaudaraan yang sudah dibangun dan ini merupakan tanggung jawab kita bersama untuk menjaga dan merawatnya,”ungkap Herman, sekaligus menutup kegiatan LKK tersebut.

//delegasi ( Jhun Kapitan)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Manneken Pis Brussels

Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…

19 jam ago

Dinas Perpustakaan Rote Ndao Gelar Pelatihan untuk Inovasi dan Meningkatkan Ekonomi

Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…

2 minggu ago

Usut Dugaan Politik Uang, Bawaslu Kabupaten Kupang Siap Bentuk Dua Tim Investigasi

Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…

2 minggu ago

Tokoh Perempuan Aleta Baun Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…

2 minggu ago

Warga Sarotari Tengah Pingsan Saat Kampanye Dialogis Bersama Ibu Asty Lakalena

Delegasi.com - Insiden mengejutkan terjadi saat kampanye dialogis pasangan calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT)…

2 minggu ago

Relawan Milenial NTT Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Kelompok Mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam…

2 minggu ago