WASHINGTON DC, DELEGASI.COM – Joe Biden mengatakan bahwa penolakan Donald Trump terhadap hasil kemenangan pemilihan presiden AS 2020 pada pekan lalu, adalah hal yang “memalukan”. Namun, Biden sebagai presiden terpilih AS telah melakukan kontak dengan para pemimpin asing. Ia juga bersikeras tidak ada yang akan menghentikan transfer kekuasaan dalam pilpres AS.
Sementara itu, Trump mengunggah penyataan melalui Twitter bahwa dia pada akhirnya akan memenangkan perlombaan, yang diperkirakan semua jaringan TV besar, dia kalah. Seperti yang terjadi setiap empat tahun, media AS memproyeksikan pemenang pemilu. Saat ini, hasil penghitung suara masih terus berlanjut untuk ditetapkan secara resmi setelah US Electoral College bertemu, pada 14 Desember.
Apa yang Biden katakan?
Presiden terpilih ditanya oleh seorang reporter pada Selasa (10/11/2020), tentang apa yang dia pikirkan terhadap penolakan Presiden Trump untuk mengakui kekalahan.
“Saya hanya berpikir itu memalukan, sejujurnya,” kata Biden, seorang Demokrat, di Wilmington, Delaware seperti yang dilansir dari BBC pada Rabu (11/11/2020). “Satu-satunya hal, bagaimana saya bisa mengatakan ini dengan bijaksana, saya pikir itu tidak akan membantu warisan presiden,” katanya.
“Pada akhirnya, semua akan membuahkan hasil pada 20 Januari,” tambahnya, mengacu pada hari pelantikan. Biden telah menerima panggilan telepon dari para pemimpin dunia saat dia bersiap untuk menjabat.
Perdana Menteri Inggris Boris Johnson, Irish Taoiseach Micheál Martin, Presiden Perancis Emmanuel Macron, dan Kanselir Jerman Angela Merkel, adalah beberapa pemimpin dunia yang telah menjalin komunikasi dengannya pada Selasa (10/11/2020).
Merujuk pada panggilan para pemimpin dunia itu, Biden berkata, “Saya memberi tahu mereka bahwa Amerika telah kembali. Kami akan kembali dalam permainan.” Namun, saat dia dan Wakil Presiden terpilih, Kamala Harris, terus maju, sebuah badan pemerintah yang kurang dikenal yang dipimpin oleh seorang yang ditunjuk oleh Trump, menunda penyerahan tersebut. Namun demikian, pihak Demokrat berkata, “Kami tidak melihat apa pun yang memperlambat kami, sejujurnya.”
Apa yang dikatakan Trump dan sekutunya?
Pada Selasa, Trump menulis di Twitter untuk melepaskan beberapa dengan huruf kapital tentang “penyalahgunaan penghitungan suara besar-besaran”, dan menyatakan, “Kami akan menang!” Kicauannya diberi label oleh jaringan media sosial Twitter sebagai pemicu kericuhan.
Presiden telah membuat klaim yang tidak berdasar bahwa Biden hanya mampu memenangkan pemilu melalui korupsi pemilu, tetapi sejauh ini tidak ada bukti yang muncul untuk mendukung tuduhan tersebut.
Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo, seorang loyalis Trump, mengatakan pada konferensi pers di Departemen Luar Negeri pada Selasa, bahwa setelah setiap suara “sah” dihitung, “pemerintahan Trump kedua” akan dimulai.
Rekan-rekan Republik Trump sebagian besar menahan diri untuk tidak mengakui kemenangan yang diproyeksikan oleh Biden. Ditanya pada Selasa mengapa dia tidak memberi selamat kepada Demokrat, Senator Ron Johnson dari Wisconsin berkata, “Dia tidak perlu diucapkan selamat untuk apapun.” Senator Missouri Roy Blunt mengatakan Trump “mungkin tidak terkalahkan sama sekali”.
Pemimpin Senat Republik, Mitch McConnell, mengatakan Trump memiliki hak untuk mengajukan gugatan hukum terhadap hasil di beberapa negara bagian medan pertempuran, seperti Pennsylvania.
//delegasi(kompas)
Myanmar, negara yang kaya akan budaya dan sejarah, juga menawarkan keindahan alam yang luar biasa,…
Laos, negara yang terkenal dengan kekayaan alam dan keindahan alamnya, memiliki banyak tempat wisata yang…
Afrika Selatan selalu menjadi destinasi yang memikat hati para wisatawan dengan kekayaan alam dan budaya…
Afrika Selatan terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau dan sejarah budaya yang kaya, salah satu…
Pretoria, ibu kota administratif Afrika Selatan, adalah sebuah kota yang kaya akan sejarah, budaya, dan…
Afrika Selatan dikenal dengan keindahan alamnya yang menakjubkan, mulai dari pantai yang indah hingga pegunungan…