Categories: Polkam

Tidak Ada Mobilisasi Massa Deklarasi BKH- Litelnoni di Ruteng

Ruteng, Delegasi.Com– Pasangan Bakal Calon (Balon) Gubernur dan Wakil Gubernur NTT yang diusung Demokrat, PKPI, dan PKS, Beni Kabur Harman- Beni Alexander Litelnoni (BKH- Litelnoni) dideklarasikan di Ruteng, Ibu Kota Kabupaten Manggarai.

Ketua Panitia Deklarasi Paket Harmoni, nama sandi untuk paket BKH- Litelnoni, Marsel Senudin kepada wartawan di Ruteng, Jumat (26/1) mengatakan, kegiatan deklarasi bertempat di aula Gereja Paroki Assumpta Katederal Ruteng.

Marsel mengatakan, tidak ada mobilisasi atau pengerahan massa pada kegiatan deklarasi yang digelar Sabtu, 27 Januari 2018.

“Semua yang hadir mengikuti acara deklarasi adalah para kader dan relawan yang selama ini telah bekerja untuk paket Harmoni di lapangan,” kata Marsel.

Tentang jumlah massa yang hadir, Marsel sampaikan, ditargetkan sebanyak 3.500 orang. Jumlah tersebut disesuaikan dengan kapasitas gedung aula yang akan dipakai sebagai tempat kegiatan deklarasi.

“Massa yang akan hadir pada kegiatan deklarasi akan mengenakan pakaian adat Manggarai,” terang Marsel.

Purnawirawan TNI menambahkan, selain kader partai dan relawan, massa yang hadir adalah para tokoh adat dari setiap kampung di daerah ini.//Delegasi (juan pesau)

 

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Norway Sognefjord, Sogn og Fjordane: Fjord Terpanjang

Sognefjord, terletak di wilayah Sogn og Fjordane, adalah fjord terpanjang dan terdalam di Norwegia. Dengan…

2 jam ago

Keindahan Patershol, Ghent

Belgia, negara kecil di jantung Eropa, terkenal dengan keindahan arsitektur, budaya, dan kulinernya. Salah satu…

1 hari ago

Keindahan Manneken Pis Brussels

Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…

4 hari ago

Dinas Perpustakaan Rote Ndao Gelar Pelatihan untuk Inovasi dan Meningkatkan Ekonomi

Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…

2 minggu ago

Usut Dugaan Politik Uang, Bawaslu Kabupaten Kupang Siap Bentuk Dua Tim Investigasi

Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…

2 minggu ago

Tokoh Perempuan Aleta Baun Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…

2 minggu ago