DELEGASI.COM, JAKARTA – Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) merilis 15 SMA Swasta terbaik di Indonesia tahun 2022.
Sekolah swasta di Indonesia banyak yang memiliki kualitas dan mutu yang tidak kalah dengan sekolah negeri. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya SMA swasta yang masuk dalam daftar sekolah terbaik versi LTMPT 2022 ini.
Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) pada tahun ini kembali merilis Top 1.000 Sekolah Berdasarkan Nilai UTBK.
Sekolah ini tersebar di seluruh Indonesia pada jenjang SMA, MA, SMK, dan Paket C.
Metode penghitungan untuk Top 1.000 Sekolah ini yakni, sekolah yang diikutkan dalam pemeringkatan ini adalah sekolah dengan jumlah peserta yang mengikuti UTBK 2022 (lulusan tahun 2022) sebanyak lebih dari 40 orang.
Jumlah sekolah yang memenuhi kriteria ini sebanyak 3.381 sekolah.
Sementara jumlah peserta yang memenuhi kriteria penilaian UTBK 2022 sebanyak 515.165 orang.
Metode penghitungan yang digunakan dalam membuat daftar Top 1.000 Sekolah yaitu nilai UTBK berdasarkan hasil Tes Potensi Skolastik (TPS) sebesar 60% ditambah dengan 40% Tes Kemampuan Akademik (TKA).
Dikutip dari laman resmi LTMPT, ini 15 SMA swasta di Indonesia yang masuk Top 1.000 Sekolah Tahun 2022 Berdasarkan Nilai UTBK.
1. SMA Katolik ST. Louis 1, Surabaya, Jawa Timur Skor rerata: 641,482
2. SMA Pradita Dirgantara, Boyolali, Jawa Tengah Skor rerata: 640,747
3. SMA Labschool Kebayoran, Jakarta Selatan, DKI Jakarta Skor rerata: 634,304
4. SMAS Kanisius Jakarta, Jakarta Pusat, DKI Jakarta Skor rerata: 632,269
5. SMAS BPK 1 Penabur Bandung, Bandung, Jawa Barat Skor rerata: 630,562
6. SMAS Unggul Del, Toba, Sumatera Utara Skor rerata:628,100
7. SMAS Kristen 5 BPK Penabur, Jakarta Utara, DKI Jakarta Skor rerata: 621,951
8. SMAS Kristen BPK Penabur Gading Serpong, Tangerang, Banten Skor rerata: 613,312.
9. SMAS Kolese Loyola, Semarang, Jawa Tengah Skor rerata: 611,291
10. SMAS Al-Irsyad Satya, Bandung Barat, Jawa Barat Skor rerata: 609,602
11. SMAS Santa Ursula, Jakarta Pusat, DKI Jakarta Skor rerata: 609,237
12. SMA Ignatius Global School (IGS) Palembang, Sumatera Selatan Skor rerata:609,216
13. SMAS Alloysius I, Bandung, Jawa Barat Skor rerata:605,233
14. SMAS Pesantren Unggul Al Bayan, Sukabumi, Jawa Barat Skor rerata: 604,424
15. SMAS Labschool Jakarta, Jakarta Timur, DKI Jakarta Skor rerata:601,467
//delegasi(*)
Bayangkan rumah yang bukan sekadar tempat tinggal, tetapi sebuah karya seni fungsional. Rumah minimalis modern,…
Bayangkan rumah mungil yang nyaman, di mana setiap sudutnya dirancang dengan cermat untuk memaksimalkan ruang…
Bayangkan sebuah rumah, bersih, lapang, dan menenangkan. Bukan sekadar tren, desain minimalis didasarkan pada prinsip-prinsip…
Bayangkan rumah yang bukan hanya tempat tinggal, tetapi juga perwujudan harmoni antara manusia dan alam.…
Bayangkan sebuah hunian yang memadukan kesederhanaan minimalis dengan aura industri yang kokoh. Rumah minimalis dengan…
Rumah, tempat bernaung dan beristirahat, tak hanya sekadar bangunan. Ia adalah refleksi diri, sebuah ekosistem…