Categories: Berita

Danrem 161/WS Terima Kunjungan dan Silahturahmi Deputi 4/Bid Intelejen Ekonomi BIN

KUPANG, DELEGASI. COM– Komandan Korem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Iman Budiman, S. E., menerima kunjungan dan silahturahmi dari Mayjen TNI Dr. I Gede Made Kartikajaya, S.E., M.M., M.A.P (Deputi 4/Bid Intelejen Ekonomi BIN) beserta rombongan di Ruang lobi Makorem 161/Wira Sakti, Senin (21/03/2022).

Pada kesempatan tersebut Komandan Korem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Budiman mengapresiasi atas kunjungan dan silahturahmi Mayjen TNI Dr. I Gede Made Kartikajaya, S.E., M.M., M.A.P (Deputi 4/Bid Intelejen Ekonomi BIN) beserta rombongan di Makorem 161/WS.

“Semoga dengan silaturrahmi ini dapat lebih memperkuat jalinan kerjasama dan sharing informasi sehingga kita dapat bertukar informasi yang berkaitan dengan Vaksinasi di Nusa Tenggara Timur (NTT),” ungkap Brigjen Iman

Baca juga: Pangdam IX/Udayana Pimpin Sertijab Danrem 161/WS dan Danrem 162/WB

Lanjut Brigjen Budiman, kaitan dengan Vaksinasi di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT), Korem 161/Wira Sakti punya unsur utama pelaksanaan Vaksinasi kami langsung dari Denkesyah 09-04-01/Kupang kemudian dari Rumah Sakit Tentara di wilayah Korem 161/WS ada dua Rumkit yaitu di Kota Kupang dan Kabupaten Belu. “Kami sadari bahwa kita sangat kekurangan tentang Vaksinatornya, kita hanya punya 6 orang ; 4 orang di Rumkit Kupang dan 2 orang di Rumkit Bant Atambua, jadi kita harus sama-sama dengan fasilitas Daerah dari pemda maupun dari Kepolisian,” paparnya.

Sementara Mayjen TNI Dr. I Gede Made Kartikajaya, S.E., M.M., M.A.P (Deputi 4/Bid Intelejen Ekonomi BIN) menyampaikan, terimakasih banyak kepada Komandan Korem 161/WS yang sudah memberikan informasi yang berkaitan dengan Vaksinasi di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) dan diharapkan di NTT bisa cepat sesuai dengan target untuk Vaksinasi bagi masyarakat yang ada di Kabupaten di jajaran Korem 161/Wira Sakti terkhusus Daerah-Daerah Pedalaman, tuturnya.

Baca juga: Danrem 161/WS Terima Audiensi Ketua Umum DPW MUI Provinsi NTT

Hadir mendampingi Mayjen TNI Dr. I Gede Made Kartikajaya, S.E., M.M., M.A.P (Deputi 4/Bid Intelejen Ekonomi BIN), Brigjen Pol Misi Siswoko (Dir 43), Bpk. Reki Alfian (Kasubdit 4.34), Bpk. Ibnu Rahardian (Staf Deputi 4) dan Bpk. Nyoman Triangga (Staf Deputi 4). Sementara dari Korem ; Kasiter Kasrem 161/WS Kolonel Inf Seniman Zega, S.H., Pasiops Rem 161/WS Mayor Inf Dadang, Wadan Denkesyah 09-04-01/Kupang dan Lettu Ckm dr. Fitra mewakili Karumkit.

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Rumah minimalis dengan arsitektur modern Panduan lengkap

Bayangkan rumah yang bukan sekadar tempat tinggal, tetapi sebuah karya seni fungsional. Rumah minimalis modern,…

23 jam ago

Rumah minimalis dengan dapur kecil dan fungsional

Bayangkan rumah mungil yang nyaman, di mana setiap sudutnya dirancang dengan cermat untuk memaksimalkan ruang…

23 jam ago

Rumah minimalis dengan penggunaan furnitur minimal Panduan praktis

Bayangkan sebuah rumah, bersih, lapang, dan menenangkan. Bukan sekadar tren, desain minimalis didasarkan pada prinsip-prinsip…

23 jam ago

Rumah minimalis dengan material alami Desain dan aplikasi

Bayangkan rumah yang bukan hanya tempat tinggal, tetapi juga perwujudan harmoni antara manusia dan alam.…

23 jam ago

Rumah Minimalis dengan Konsep Industrial Panduan Lengkap

Bayangkan sebuah hunian yang memadukan kesederhanaan minimalis dengan aura industri yang kokoh. Rumah minimalis dengan…

23 jam ago

Menata Rumah dengan Furniture yang Nyaman

Rumah, tempat bernaung dan beristirahat, tak hanya sekadar bangunan. Ia adalah refleksi diri, sebuah ekosistem…

2 hari ago