Categories: Hukrim

Densus 88 Geledah Bekas Markas FPI di Makassar

MAKASAR, DELEGASI.COM –Tim Densus 88 Antiteror Polri melakukan penggeledahan di bekas tempat sekretariat Front Pembela Islam (FPI) di Jalan Sungai Limboto, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (4/5) sore, dilansir CNNIndonesia

Penggeledahan ini dilakukan sekitar pukul 16.30 WITA. Belum diketahui detail informasi terkait penggeledahan.

Warga sekitar dibuat kaget melihat sejumlah personel kepolisian menggunakan senjata lengkap berkerumun di lokasi.

“Tidak tahu juga pak, tiba-tiba ada banyak polisi di sini,” kata salah satu warga, Rudi saat ditemui di lokasi.

Penangkapan Munarman eks FPI terkait dugaan terorisme di kediamannya, Pamulang, Jakarta, Selasa (27/4). (Dok. Istimewa)

 

Hingga saat ini penggeledahan masih terus dilakukan oleh Tim Densus 88 Antiteror Polri. Aparat kepolisian juga masih melakukan pengamanan di lokasi.

Densus 88 sebelumnya telah melakukan penggeledahan di bekas markas FPI di Petamburan, Jakarta Pusat, Selasa (27/4).

Penggeledahan selama 6 jam sejak pukul 17.00 WIB itu berakhir dengan barang sitaan empat buah boks kontainer yang diamankan petugas.

Penggeledahan dilakukan menyusul penangkapan Mantan Sekretaris Umum FPI Munarman di Pamulang, Tangerang Selatan pada hari yang sama.

Munarman diduga menggerakkan orang lain untuk melakukan tindak pidana terorisme, bermufakat jahat untuk melakukan tindak pidana terorisme.

Munarman kini masih diamankan Densus 88 dan belum diketahui juntrungannya.

//delegasi(CNN)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Ngapali Beach: Surga Pantai Tropis di Myanmar

Myanmar, negara yang kaya akan budaya dan sejarah, juga menawarkan keindahan alam yang luar biasa,…

20 jam ago

Keindahan Kuang Si Falls: Air Terjun Turquoise di Laos

Laos, negara yang terkenal dengan kekayaan alam dan keindahan alamnya, memiliki banyak tempat wisata yang…

4 hari ago

Keindahan Pondoland dan Pesona Alam serta Pantainya

Afrika Selatan selalu menjadi destinasi yang memikat hati para wisatawan dengan kekayaan alam dan budaya…

6 hari ago

Keindahan Tulbagh Wine Route: Wisata Anggur

Afrika Selatan terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau dan sejarah budaya yang kaya, salah satu…

1 minggu ago

Keindahan Pretoria: Mengunjungi Kota yang Penuh Sejarah

Pretoria, ibu kota administratif Afrika Selatan, adalah sebuah kota yang kaya akan sejarah, budaya, dan…

2 minggu ago

Keindahan Cederberg: Keindahan Alam yang Tersembunyi

Afrika Selatan dikenal dengan keindahan alamnya yang menakjubkan, mulai dari pantai yang indah hingga pegunungan…

2 minggu ago