Di Sikka, Suami Aniaya Istri dengan Menggosokan Lombok di Matanya

MAUMERE, DELEGASI.COM  -Kasus kekerasan terhadap kaum perempuan kembali terjadi di Kabupaten Sikka.

Kali ini, pada Senin (9/11/2020) malam sekira pukul 19.00 wita telah datang ke kantor Kepolisian Sektor Paga seorang laki-laki bernama Yoseph Rangga guna melaporkan tindak pidana penganiayaan yang terjadi  di Nuaria, Desa Detubinga, Kecamatan Tanawawo, Kabupaten Sikka.

Di mana pelaku penganiayaan FM (35), warga Nuaria, Desa Detubinga telah menganiaya istrinya, MHM (18).

Dalam laporan polisi yang dibuat keluarga yang diperoleh POS-KUPANG.COM dari Polres Sikka, Selasa (10/11/2020) pagi menjelaskan, awalnya korban hendak sarapan pagi akan tetapi makanan yang ada dimeja makan sudah dimakan habis oleh sang suami yang belum menikah sah secara agama.

Akhirnya korban mengatakan kepada suami “kamu kalau mau makan ingat saya dan anak, jangan makan sampai habis”.Atas ucapan itu, sang suami menjawab “Dasar orang gila”*.

Kemudian pelaku mengambil beberapa buah biji lombok lalu mengulik lombok tersebut lalu menggosokan ke mata kiri dan kanan korban. Terlapor juga memukul korban dibahu kirinya, memukul pergelangan tangan kiri korban dengan menggunakan kedua tangannya serta terlapor menendang pantat korban dengan kaki kiri dan kanannya. Atas peristiwa tersebut korban mengalami bengkak di pergelangan tangan kirinya serta rasa sakit disekujur tubuhnya. Pelapor lalu mendatangi SPKT Polsek Paga untuk melaporkan peristiwa tersebut guna urusan selanjutnya.

Aparat Polsek Paga telah menerima laporan dan mencatat identitas korban, pelaku dan saksi-saksi.Selain itu, mengantar korban ke Puskesmas Paga dan mendatangi TKP guna mengamankan pelaku.Korban dan terlapor merupakan pasangan suamu istri. Namun belum menikah sah secara agama.

//delegasi(PK)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Manneken Pis Brussels

Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…

2 jam ago

Dinas Perpustakaan Rote Ndao Gelar Pelatihan untuk Inovasi dan Meningkatkan Ekonomi

Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…

2 minggu ago

Usut Dugaan Politik Uang, Bawaslu Kabupaten Kupang Siap Bentuk Dua Tim Investigasi

Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…

2 minggu ago

Tokoh Perempuan Aleta Baun Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…

2 minggu ago

Warga Sarotari Tengah Pingsan Saat Kampanye Dialogis Bersama Ibu Asty Lakalena

Delegasi.com - Insiden mengejutkan terjadi saat kampanye dialogis pasangan calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT)…

2 minggu ago

Relawan Milenial NTT Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Kelompok Mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam…

2 minggu ago