DPD Demokrat NTT Gelar Kegiatan Konsolidasi Partai

  • Bagikan
Samuel Hake, Ketua Panitia Penyelenggara Kegiatan Rapat Konsolidasi partai Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi Nusa Tenggara Timur //Foto: Delegasi.com(hermen Jawa)

DELEGASI.COM, KUPANG – Dewan Pimpinan  Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi Nusa Tenggara Timur menggelar kegitan konsolidasi partai yang berlangsung di Kupang, Sabtu, 5 Februari 2022.

Konsolidasi dimaksud dihadiri oleh seluruh pengurus baru DPD Partai Demokrat NTT serta pengurus Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat Kabupaten /Kota se –NTT, juga dihadiri jajaran Pengurus Pusat DPP partai Demokrat.

Demikian dikatakan Ketua Panitia Penyelengara Konsolidasi Partai Demokrat NTT, Samuel Hake kepada wartawan di Sekretariat DPD Partai Demokrat NTT di Kupang, Jumat 4 Februari 2022.

BACA JUGA :

Dinilai Melecehkan Partai Demokrat, GSK Lapor Simpatisan Jeriko di Polda NTT

Ketua DPD Leonardus Lelo Janji Demokrat Siap Berkoalisi dengan Rakyat

Menurut Sam Hake-demikian Samuel Hake-disapa, kegiatan konsolidasi partai dimaksudkan agar  jajaran pengurus DPD Partai Demokrat NTT periode 2021-2026 memiliki komitmen yang kuat, disiplin, loyalitas dan integritas serta mau berkorban untuk membesarkan partai berlambang mersi ini ke depan, serta memiliki visi yang sama untuk membesarkan partai itu.

Dalam rangkaian kegiatan konsolidasi itu Sam Hake menjelaskan bahwa seluruh peserta diwajib mengikuti protokol kesehatan dengan melakukan rapid-antigen.

“kita sudah koordinasi dengan Satgas Covid-19 Kota Kupang. Semua peserta rapat konsolidasi wajib melakukan rapid-antigen. Hari ini hampir semua peserta telah melakukan rapid-antiogen,”kata Sam Hake.

Sam Hake menjelaskan Jika ada kader atau anggota yang tidak mengikuti rapi sore ini –Jumat(4/2).  Tidak diperkenankan mengikuti Rapat konsolidasi besok.

“Oleh karena itu saya menghimbau, semua kader wajib ikut repot dan menunjukkan hasil rapid-antigen ke panitia penyelenggara sebelum kegiatan dimulai,” tandasnya.

BACA JUGA: 

Ini Pesan Ketua Terpilih Leonardus Lelo Untuk Calon Pengurus DPD Demokrat NTT

Kecewa Leo Lelo Ketua DPD Demokrat NTT, Simpatisan Jeriko Bakar Atribut Partai Demokrat dan Gambar AHY

Sementara menyingung soal ijin keramaian, menurut Sam Hake pihaknya sudah berkordinasi dengan polresta dan Polda NTT, termasuk surat ijin keramaian.

“Kita sudah koordinasi dengan  pihak kepolisian baik Polresta maupun Polda NTT dalam rangka pengamanan kegiatan itu. Surat ijin keramaian sudah dikeluarkan oleh pihak kepolisian,”.

“Jika ada kader atau anggota yang tidak mengikuti rapid-antigen sore ini. Maka esok tidak diperkenankan mengikuti konsolidasi. Oleh karena itu saya menghimbau, semua kader wajib ikut rapid-antigen dan menunjukkan hasil rapid-antigen ke panitia penyelenggara sebelum kegiatan dimulai,” ungkap Sam Hake.

Sam Hake menghimbau seluruh jajaran pengurus Partai Demokrat periode 2021-2026 harus kompak, fokus demi suksesnya kegiatan konsolidasi tersebut

Menurut Sam Hake, dari hasil konfirmasi dengan DPP Partai Demokrat di Jakarta yang hadir mengikuti rapat Konsolidasi DPD Partai demokrat NTT adalah Wakil Ketua Umum(Waketum) DPP, Benny K. Harman, Anggota DPR RI fraksi Demokrat, Anita Yacoba Gah, Sekretaris Badiklat DPP, Abdullah Apa dan jajaran Pengurus DPP lainya antara lain, Gustaf Tamombapa, Elfira Kaunang serta Iwan Manase.

Sementara terkait riak riak dari kelompok yang menolak keputusan DPP Partai Demokrat soal penetapan Leonardus Lelo sebagai Ketua DPD Partai Demokrat NTT, Sam hake mengkimbau semua kader/anggota partai Demokrat NTT untuk tetap tenang dan percayakan pada aparat keamanan yang mengurus itu.

“Saya menghimbau semua kader dan anggota partai, untuk tetap tenang jika ada riak riak  dari kelompok yang tidak di kenal. Jangan terpengaruh, kita percayakan kepada aparat kemanan,  Karena hajatan ini adalah hajatan partai politik,” tandas Sam Hake.

//delegasi(*/tim)

Komentar ANDA?

  • Bagikan