LABUAN BAJO, DELEGASI.COM – Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Viktor Bungtilu Laiskodat terharu ketika mendengar keluhan warga Desa Pacar Kecamatan Pacar, Manggarai Barat yang mengisahkan gaji guru di salah satu SMA di wilayah tersebut dibayarkan dari hasil patungan warga.
Rasa haru Gubernur tersebut setelah mendengar keluhan warga desa Pacar dan Macang Pacar pada saat Kunjungan Kerja (Kunker) Gubernur NTT ke Kecamatan Pacar, yang dihadiri oleh warga desa Pacar dan Macang Pacar, Manggarai Barat, Jumat (4/9/2020).
Selain menyampaikan Gaji Guru dipatung warga, Koordinator SMA Negeri 4 Macang Pacar, Martinus Wadi juga mengeluhkan soal Izin Operasional (IO) SMA Negeri 4 Macang Pacar yang belum pernah dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Manggarai Barat, padahal proses belajar mengajar sudah berjalan 3 tahun lamanya.
“Bapak Gubernur, kami keluhkan soal gaji guru di SMA Negeri 4 Macang Pacar yang dengan sukarela kami patungan, sehingga anak-anak kami bisa mendapat pembelajaran seperti pada sekolah lainnya.”
Martinus Wadi juga menambahkan “selain gaji guru, kami juga sampaikan kepada bapak Gubernur bahwa SMA Negeri 4 di Macang Pacar ini sudah dilaksanakan prose belajar mengajar selama 3 tahun, tapi persoalan yang sangat serius yaitu soal Izin Operasiona yang tak kinjung keluat” urai Wadi.
Menanggapi keluhan warga soal gaji dan IO yang belum keluar tersebut, Gubernur NTT dengan panggilan akrabnya, VBL berjanji akan berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan NTT untuk secepatnya mengeluarkan IO SMA Negeri 4 Macang Pacar, Manggarai Barat sehingga pembiayaan dan honor bagi guru dapat ditanggulangi oleh pemerintah.
“Soal Izin Operasinal itu bisa secepatnya dikeluarkan, dan saya akan berkoordinasi langsung dengan Kadis PK NTT, sehingga pendidikan di Macang Pacar bisa berjalan baik” unggak Gubernur VBL.
Gubernur VBL juga berharap selain SMA yang ada di kecamatan Pacar, harus dibuka juga SMK, khususnya dibidang Pariwisata.
“Ayo kalau mau, kita harus pastikan dan akan membuka SMK yang benar-benar berkaitan dengan kepariwisataan” pinta Gubernur VBL.
//delegasi(*/tim)
Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…
Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…
Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…
Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…
Delegasi.com - Insiden mengejutkan terjadi saat kampanye dialogis pasangan calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT)…
Delegasi.com - Kelompok Mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam…