Gubernur Viktor Minta Agar Tahun 2022 Program TJPS di TTU Capai 5000 Hektar

TTU-DELEGASI.COM– Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) meminta agar tahun 2022 Program Tanam Jagung Panen Sapi (TJPS) di Kabupaten Timor Tengah Utara(TTU), bisa mencapai 5000 Ha untuk membantu menyokong pakan ternak.

Hal ini dikatakan Gubernur Viktor saat melakukan Panen Jagung Program Tanam Jagung Panen Sapi (TJPS) di Desa Letneo, Kecamatan Insana Barat Kabupaten TTU. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari Kunjungan Kerja se-daratan Timor, pada Selasa(22/3/2021).

“Kita bersyukur bahwa hari ini kita panen jagung dari program TJPS. Di TTU ini program TJPS sedang berjalan dengan luas lahan 850 Ha saya tahu betul di TTU khusunya daerah Insana panen jagungnya hebat. Maka tahun depan saya mau kita semua panen Jagung Program TJPS harus mencapai 5000 Ha di TTU. Semua harus kita kerjakan dengan baik. Kita harus tanam dalam jumlah besar agar memiliki dampak ekonomi yang signifikan”, ujar Gubernur.

“Dalam satu tahun, NTT mengeluarkan atau membeli pakan ternak sebesar satu triliun rupiah.
Kita beli dari surabaya itu Rp 9000 per Kg untuk tiba di Kota Kupang. Sampai di TTU harganya pasti naik lagi. Kita harus punya pabrik pakan ternak agar biaya 1 triliun itu tidak keluar dari NTT,” tandasnya.

Dikatakannya, untuk pabrik pakan ternak itu, bahan utamanya adalah jagung. “Kita didorong jagung sebagai bahan utama produksi pakan ternak. TJPS ini namanya Tanam Jagung Panen Sapi namun bukan sapi saja tapi bisa juga hasilkan pakan ternak untuk kambing, babi dan ayam,” tambahnya.

Ia menjelaskan, program TJPS ini memiliki multiplayer efek yang bagus untuk pembangunan peternakan dan pertanian di NTT.

“Pertanian, peternakan dan perindustrian harus berkolaborasi dengan baik. Hasil dari pertanian diberikan pada peternakan. Lalu hasil dari peternakan dijadikan industri. Maka itu kami telah siapkan mesin pencacah dari Pemprov NTT. Pak Bupati TTU bisa minta,” ucap Gubernur.

Gubernur juga meminta agar Pemerintah Kabupaten TTU ikut mengembangkan ternak sapi wagyu.

“Kita mau di TTU juga akan ada sapi wagyu. Seperti di TTS saat ini mulai kembangkan sapi wagyu dan juga kabupaten Kupang dan di Sumba. Satu Sapi wagyu murni harganya mencapai 300 juta. Dagingnya enak dan berkualitas dan sedang diminati banyak orang. Saya punya mimpi besar, suatu saat harus ada menu makanan daging sapi Wagyu asal NTT yang diminati dunia.

Bupati TTU, Juandi David mengatakan, untuk Program TJPS di Kabupaten TTU, tersebar 8 kecamatan, 26 desa dan 1 kelurahan dan 60 kelompok tani dari total luas lahan keseluruhan sebesar 850 Ha.

Bupati David menambahkan, potensi pertanian menjadi andalan utama Kabupaten TTU dengan produk unggulannya kacang tanah, jagung, sere merah dan lurik. Untuk potensi perkebunan produk unggulannya jambu mente, kemiri, sirih, pinang dan lontar, serta potensi peternakan yaitu sapi, babi, kuda, kambing dan ayam.

Total luas lahan untuk Program TJPS di Desa Letneo yang di panen adalah 13 Ha. Dengan hasil produksi 8.208 Kg/Ha (berat pipil basah). Luas panen simbolis 3 Ha dengan Jagung hibrida, Varietas Beltras 1.

//delegasi(*/hms)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Ngapali Beach: Surga Pantai Tropis di Myanmar

Myanmar, negara yang kaya akan budaya dan sejarah, juga menawarkan keindahan alam yang luar biasa,…

18 jam ago

Keindahan Kuang Si Falls: Air Terjun Turquoise di Laos

Laos, negara yang terkenal dengan kekayaan alam dan keindahan alamnya, memiliki banyak tempat wisata yang…

4 hari ago

Keindahan Pondoland dan Pesona Alam serta Pantainya

Afrika Selatan selalu menjadi destinasi yang memikat hati para wisatawan dengan kekayaan alam dan budaya…

6 hari ago

Keindahan Tulbagh Wine Route: Wisata Anggur

Afrika Selatan terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau dan sejarah budaya yang kaya, salah satu…

1 minggu ago

Keindahan Pretoria: Mengunjungi Kota yang Penuh Sejarah

Pretoria, ibu kota administratif Afrika Selatan, adalah sebuah kota yang kaya akan sejarah, budaya, dan…

2 minggu ago

Keindahan Cederberg: Keindahan Alam yang Tersembunyi

Afrika Selatan dikenal dengan keindahan alamnya yang menakjubkan, mulai dari pantai yang indah hingga pegunungan…

2 minggu ago