Categories: DaerahPolkamSosbud

H-I Musda PAN Flotim, Siap Terbang ke Langit Biru Menuju 2024

LARANTUKA-DELEGASI.COM–Hari Minus Satu, alias Satu hari lagi menuju perhelatan Musda V DPD PAN Flotim, yang digongkan serentak bersama seluruh DPD Partai Amanat Nasional (PAN) se Nusa Tenggara Timur, Selasa, 23 Februari 2021, oleh Ketua Umum, Dr. H. Zulkifli Hasan, kini telah siap 100 persen.

Termasuk tempat kegiatan Musda V PAN Flotim, di Hotel Sunrise-Weri Larantuka, peserta yang hadir, akomodasi dan transportasi, juga undangan.

“Serta sambungan laporan persiapan ke DPP PAN, melalui DPW PAN NTT, pun dengan himbauan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19, telah dimantapkan.

Baca Juga:PAN Flotim Mantapkan Langkah, Jemput Musda V

Termasuk pengawalan ketat terhadap Peserta, saat tiba, selama kegiatan dan usai Musda,”terang Ketua Panitia Pelaksana, Sudirmanto Thamrin,S.Pd, saat dikonfirmasi terakhir, Senin, 22/02/2021, di Markas Rumah DPD PAN Flotim, pukul 17.00 Wita.

Anggota Fraksi PAN DPRD Flotim, Daerah Pemilihan Adonara Barat, Adonara Tengah dan Wotan Ulumado ini lebih jauh menjelaskan, atribut Bendera Biru Langit, Matahari Putih, PAN pun telah dikibarkan di Angkasa Raya Flotim, di beberapa titik strategis, sebagai pesan politik ke rakyat Flotim, bahwa ‘Bersama Rakyat PAN Mulai Tancap Gas Terbang ke Langit Biru Menuju Pemenangan Pemilu 2024’.

Walau gelaran kali dihelat secara virtual, tapi geregetnya tetap kuat dan menarik ingin publik.

Jantung Kota Larantuka, Taman Patung Herman Fernandez pun mulai ramai semangat dengan Bendera PAN. (Delegasi.Com/BBO)

 

Pasalnya, PAN Flotim yang terkenal dengan karakter politik dinamis dengan determinasi politik yang tinggi, di tangan para pemain-pemain politik muda dan energik, cerdas nan bersih seperti Rofinus Baga Kabelen,SH, Syaiful SengadjI,ST, Muhammad Ikram Ratuloli,SE, Hasan Basri,SE, Sudirmanto Thamrin,S.Pd, Veri Laode, Yos Kilat Krowin,S.Fil, Vincent Ledor, hingga Politisi Senayan Bung Ahmad Yohan, selalu menjadi daya tarik tersendiri, dan membikin efek politik kuat bagi atmosfir perpolitikan di Kabupaten 3 daratan ini.

Dan, hampir pasti membuat lawan-lawan politiknya, mulai ‘tidur tidak nyenyak’, karena tetap pasang ‘mata-mata’ untuk pantau dan ‘telinga-telinga untuk nguping. Hmmmm.

Sebagaimana pantauan Delegasi.Com, Bendera HaraPAN, Biru Matahari Putih, tampak semaraki beberapa titik, seperti Jantung Kota Larantuka, yakni Patung Herman Fernandez dan lokasi Musda di areal Depan Hotel Sunrise-Weri dan Rumah PAN Lebao.

Warga Kota Larantuka pun, tampak menaruh respek dan perhatiannya.

“Ini mulai menarik, dengan Gerakan Musda V PAN Flotim.

Peta politik Flotim 2024 sudah mulai ditandai dengan geliat Politik Musda V PAN, hari Selasa, 23 Februari 2021.
Sebab, kekuatan PAN Flotim saat ini sangat diperhitungkan untuk memenangkan Pemilu 2024 di Flotim.

Hotel Sunrise-Weri, Lokasi Musda V DPD PAN Flotim, Selasa, 23/02/2021, mulai semarak dengan Bendera PAN..(Delegasi.Com/BBO)

Apalagi figur Rofin Baga Kabelen, Syaiful Sengadji dan Ahmad Yohan, didukung Tim Tank pelapisnya pun amat mumpuni,”ujar Politisi senior Flotim, Bactiar Lamawuran, saat obrol lepas, bersama Delegasi.Com, di Sudut Kota Larantuka, Minggu, 21/02/2021, Sore.

Kini, kita nantikan bersama Siapakah yang bakal menaikodai ‘Matahari Putih’ Flotim, dari arena Musda V DPD PAN Flotim, kali ini?

Apakah ‘Si King Maker Bertangan Dingin, Putera Demongpagong. Rofinus Baga Kabelen? Ataukah 3 nama politisi muda lainnya, Hasan Basri, Muhammad Ikram Ratuloli atau Yos Kilat Krowin? Kita nantikan bersama. Selamat BerMusda PAN Flotim.

(Delegasi.Com/BBO)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Ngapali Beach: Surga Pantai Tropis di Myanmar

Myanmar, negara yang kaya akan budaya dan sejarah, juga menawarkan keindahan alam yang luar biasa,…

20 jam ago

Keindahan Kuang Si Falls: Air Terjun Turquoise di Laos

Laos, negara yang terkenal dengan kekayaan alam dan keindahan alamnya, memiliki banyak tempat wisata yang…

4 hari ago

Keindahan Pondoland dan Pesona Alam serta Pantainya

Afrika Selatan selalu menjadi destinasi yang memikat hati para wisatawan dengan kekayaan alam dan budaya…

6 hari ago

Keindahan Tulbagh Wine Route: Wisata Anggur

Afrika Selatan terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau dan sejarah budaya yang kaya, salah satu…

1 minggu ago

Keindahan Pretoria: Mengunjungi Kota yang Penuh Sejarah

Pretoria, ibu kota administratif Afrika Selatan, adalah sebuah kota yang kaya akan sejarah, budaya, dan…

2 minggu ago

Keindahan Cederberg: Keindahan Alam yang Tersembunyi

Afrika Selatan dikenal dengan keindahan alamnya yang menakjubkan, mulai dari pantai yang indah hingga pegunungan…

2 minggu ago