Categories: NasionalPolkam

Hadapi PA 212 Demo Omnibus Law, Hari ini Akses ke Istana Ditutup

JAKARTA, DELEGASI.COM –  Jalan Medan Merdeka Barat menuju  Istana Negara ,  Jakarta ditutup berkenaan dengan aksi  unjuk rasa  menolak  Omnibus Law  UU Cipta Kerja yang akan digelar Persaudaraan Alumni  212FPI  dan ormas lainnya pada hari ini, Selasa (13/10).

Jalan ditutup dari Patung Kuda yang berada di dekat Gedung Sapta Pesona. Selain itu, akses dari perempatan Harmoni ke Istana juga ditutup.

“Malam ini Merdeka Barat (Patung kuda ke arah Istana) ditutup,” kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengutip  Antara , Selasa (13/10).

Penutupan jalan bahkan sudah dilakukan sejak Selasa dini hari oleh petugas kepolisian. Akibat penutupan tersebut, massa yang berdemonstrasi tidak akan bisa berhenti di Istana.

“Disisakan jalur busway,” kata Sambodo.

Dinas Perhubungan juga telah siap siap rekayasa lalu lintas. Jalan ditutup pada hari ini, Selasa (13/10).

“Akan dilakukan penutupan sejumlah ruas jalan di sekitaran Monumen Nasional selama kegiatan berlangsung adapun ruas jalan yang akan ditutup termasuk Jalan Medan Merdeka Barat, Jalan Museum, Jalan Majapahit, Jalan Veteran,” tulis Dishub DKI dalam keterangannya melalui akun Twitter @DishubDKI_JKT, dikutip Selasa ( 13/10).

Baca Juga: Demo Tolak Omnibus Law Digelar di Sejumlah Daerah

Diketahui, PA 212, Front Pembela Islam (FPI), Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Ulama serta beberapa ormas lainnya akan menggelar perkenalan. Mereka menyuarakan penolakan Omnibus Law UU Cipta Kerja.

Ormas-ormas tersebut tergabung dalam Aliansi Nasional Anti Komunis (ANAK) NKRI. Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Nana Sudjana mengatakan aksi massa akan diikuti oleh 1.000 orang.

“Pemberitahuan sudah, massanya hanya 1.000. Tinggal tunjukkan apakah mereka 1.000 atau bukan,” kata Nana di Polda Metro Jaya, Senin (12/10).

// delegasi (CNN)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Manneken Pis Brussels

Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…

23 jam ago

Dinas Perpustakaan Rote Ndao Gelar Pelatihan untuk Inovasi dan Meningkatkan Ekonomi

Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…

2 minggu ago

Usut Dugaan Politik Uang, Bawaslu Kabupaten Kupang Siap Bentuk Dua Tim Investigasi

Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…

2 minggu ago

Tokoh Perempuan Aleta Baun Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…

2 minggu ago

Warga Sarotari Tengah Pingsan Saat Kampanye Dialogis Bersama Ibu Asty Lakalena

Delegasi.com - Insiden mengejutkan terjadi saat kampanye dialogis pasangan calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT)…

2 minggu ago

Relawan Milenial NTT Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Kelompok Mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam…

2 minggu ago