Categories: Polkam

IE RAI: Nomor Urut 2 Bermakna Kemenangan

SEBA, DELEGASI.COM – KPU Sabu Raijua telah melaksanakan pengundian nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sabu Raijua di Sekretariat KPU Sabu Raijua, Kamis (24/9/2020).

Pengundian nomor urut paslon diikuti paslon dan tim penghubung. Kali ini KPU melarang paslon membawa massa pendukung seperti tahapan pendaftaran beberapa waktu lalu.

Berdasarkan hasil pengundian, pasangan Orient Riwu Kore-Thobias Uly (IE RAI) mendapat nomor urut 2. Paslon yang diusung PDIP, Demokrat, Gerindra, PSI dan Perindo ini memaknai nomor urut 2 sebagai lambang kemenangan.

Calon Bupati Sabu Raijua, Orient Riwu Kore kepada awak media mengatakan nomor urut 2 mempunyai makna victory atau kemenangan. Selain itu, juga bermakna peace atau damai.

“Kami memaknainya sebagai kemenangan bagi Sabu Raijua. IE RAI menang, rakyat Sabu Raijua jaya,” kata politisi PDIP ini.

Sementara itu, Nikodemus Rihi Heke dan Yohanus Uly Kale mendapat nomor urut 1 dan Takem Radja Pono-Herman Hegi Radja Haba mendapat nomor urut 3.

//delegasi (*/tim)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Manneken Pis Brussels

Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…

1 hari ago

Dinas Perpustakaan Rote Ndao Gelar Pelatihan untuk Inovasi dan Meningkatkan Ekonomi

Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…

2 minggu ago

Usut Dugaan Politik Uang, Bawaslu Kabupaten Kupang Siap Bentuk Dua Tim Investigasi

Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…

2 minggu ago

Tokoh Perempuan Aleta Baun Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…

2 minggu ago

Warga Sarotari Tengah Pingsan Saat Kampanye Dialogis Bersama Ibu Asty Lakalena

Delegasi.com - Insiden mengejutkan terjadi saat kampanye dialogis pasangan calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT)…

2 minggu ago

Relawan Milenial NTT Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Kelompok Mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam…

2 minggu ago