Categories: Polkam

Kelompok Bersenjata Bantai 24 Pekerja Trans Papua

Jayapura, Delegasi.Com – Kelompok bersenjata di Papua kembali beraksi. Mereka diduga membantai puluhan pekerja Jalan dan Jembatan Trans Papua, Minggu, 2 Desember di Distrik Yall Kabupaten Nduga Papua. Peristiwa itu baru diketahui Senin, (3/12/2018).

Menurut Informasi dari Joko, staf logistik PT Istaka Karya yang mempekerjakan puluhan pekerja tersebut, yang dirilis viva.co,  ada 24 karyawannya yang berada di Distrik Yall.

Menurut Joko, 29 November, staf Istaka yang ada di Wamena masih melakukan komunikasi dengan pihak lapangan di Camp Distrik Yall melalui telepon satelit. Namun, kini karyawan Istaka yang ada di Distrik Yall Kab. Nduga saat ini sudah tidak bisa dihubungi.

Pihak PT Istaka yang berada di Wamena saat ini belum mendapatkan informasi akurat terkait dengan karyawannya yang ada di Distrik Yall karena Komunikasi via telepon satelit saat ini tidak bisa.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, kelompok bersenjata Papua diduga mengamuk dan membantai para pekerja itu. Mereka marah saat mengetahui ada pekerja yang mengabadikan gambar upacara HUT OPM 1 Desember tak jauh dari lokasi kejadian.

Dari komunikasi melalui melalui Radio SSB, Pendeta Wilhelhmus Kogoya, tokoh gereja L Yigi, mengatakan telah terjadi pembunuhan di Kali Yigi dan Kali Aurak Distrik Yall Kab. Nduga, sebanyak 24 orang tukang meninggal dunia.

Menurutnya, pembunuhan terhadap 24 orang tersebut terjadi pada hari Minggu, 2 Desember 2018. Para korban meninggal 24 orang tersebut dikatakan merupakan pekerja jembatan Kali Yigi dan Kali Aurak Distrik Yigi.

Dua tukang sempat melarikan diri dan selamat, sementara mereka sudah sampai di Distrik Mbua, dan delapan tukang bangunan yang berada di Distrik Yall di selamatkan oleh keluarga Wakil ketua I DPRD Nduga Alimi Gwijangge dan dibawa lari ke Distrik Koroptak dalam keadaan selamat.

Menurut informasi, hingga saat ini kelompok tersebut masih di lokasi pembunuhan dan menjaga para korban. Lokasi sulit dijangkau dan blank area (tidak ada jaringan) sehingga menyulitkan untuk koordinasi.

Anggota Polres Jayawijaya yang dipimpin oleh Kabagops Polres Jayawijaya, AKP Tahapari sedang menuju tempat kejadian perkara.

Ketua I DPRD Kabupaten Nduga Alimin Gwijangge saat dikonfirmasi mengatakan, pelaku pembantaian bukan warga masyarakat tapi kelompok separatis bersenjata.

“Bukan masyarakat pelakunya tapi kelompok bersenjata pimpinan Yania Kogoya,”ujar dia.

Menurut dia, jenazah 24 pekerja jalan Trans Papua itu hingga kini masih si lokasi kejadian.

“Hingga malam ini 24 jenazah korban belum di evakuasi dan masih berada di tempat kejadian. Delapan orang yang diselamatkan oleh keluarga saya dalam keadaan baik, dan sementara keluarga sedang mengamankan untuk nantinya akan dijemput,” tuturnya.

//delegasi(viva.co/hermen)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Ngwe Saung Beach, Pantai Eksotis dengan Pasir Putih

Ngwe Saung Beach adalah salah satu destinasi wisata paling menawan yang terletak di pesisir barat…

2 jam ago

Keindahan Ngapali Beach: Surga Pantai Tropis di Myanmar

Myanmar, negara yang kaya akan budaya dan sejarah, juga menawarkan keindahan alam yang luar biasa,…

3 hari ago

Keindahan Kuang Si Falls: Air Terjun Turquoise di Laos

Laos, negara yang terkenal dengan kekayaan alam dan keindahan alamnya, memiliki banyak tempat wisata yang…

5 hari ago

Keindahan Pondoland dan Pesona Alam serta Pantainya

Afrika Selatan selalu menjadi destinasi yang memikat hati para wisatawan dengan kekayaan alam dan budaya…

1 minggu ago

Keindahan Tulbagh Wine Route: Wisata Anggur

Afrika Selatan terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau dan sejarah budaya yang kaya, salah satu…

1 minggu ago

Keindahan Pretoria: Mengunjungi Kota yang Penuh Sejarah

Pretoria, ibu kota administratif Afrika Selatan, adalah sebuah kota yang kaya akan sejarah, budaya, dan…

2 minggu ago