Categories: Polkam

Klaim Tak Lupakan NTT, Jokowi Yakin Raup Suara 80 Persen

Keyakinannya itu tak lepas dari antusiasme simpatisan dan relawan NTT yang hadir di kampanye terbukanya itu.
“Saya yakin minimal 80 persen. Minimal lho ya, bisa 85 persen boleh, 90 persen boleh, 95 persen boleh,” ucap Jokowi dalam keterangan resmi, Senin (8/4/2019).
“Setuju,” sorak para pendukungnya.
Diketahui, pasangan Jokowi-Jusuf Kalla berhasil meraup kemenangan di NTT dengan perolehan 1.488.076 suara atau 65,92 persen di Pilpres 2014. Sedangkan rivalnya saat itu, Prabowo-Hatta Rajasa hanya meraih 769.391 suara atau 34,08 persen.

Selain itu, Jokowi turut menyinggung bahwa pemerintah tak pernah melupakan NTT dalam konsep pembangunan Indonesia Sentris selama ini.

Ia menyebut setidaknya tujuh bendungan sudah dibangun di NTT demi meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Tujuh bendungan itu adalah Raknamo berada di Kabupaten Kupang, Rotiklot (Belu), Napun Gete (Sikka), Temef (Timor Tengah Selatan), Manikin (Kabupaten Kupang), Mbay (Nagekeo), dan Kolhua (Kota Kupang).

“Di tempat lain hanya dua, tiga bendungan. Di sini tujuh bendungan,” kata Jokowi.

Jokowi menjelaskan pemerintah berupaya untuk membangun bendungan itu sebagai sarana mengatasi kesulitan air pada musim kemarau. Terlebih lagi agar memudahkan para petani NTT untuk bercocok tanam.
“Dengan air bisa bercocok tanam, tanam padi, tanam singkong,” tutur Jokowi.
//delegasi(CNN/hermen)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Furnitur Ruang Tamu Minimalis Tren dan Desain

Ruang tamu, jantung sebuah rumah, kini bertransformasi. Tren minimalis, didorong oleh penelitian psikologis tentang keterkaitan…

3 jam ago

Seni dinding minimalis Panduan lengkap desain interior

Bayangkan sebuah ruangan, tenang, seimbang, dan penuh ketenangan. Itulah keajaiban seni dinding minimalis. Lebih dari…

3 jam ago

Furnitur minimalis untuk ruang kecil solusi cerdas

Ruang sempit bukan lagi penghalang bagi hunian yang nyaman dan estetis. Faktanya, ilmu desain interior…

3 jam ago

Rumah minimalis dengan arsitektur modern Panduan lengkap

Bayangkan rumah yang bukan sekadar tempat tinggal, tetapi sebuah karya seni fungsional. Rumah minimalis modern,…

1 hari ago

Rumah minimalis dengan dapur kecil dan fungsional

Bayangkan rumah mungil yang nyaman, di mana setiap sudutnya dirancang dengan cermat untuk memaksimalkan ruang…

1 hari ago

Rumah minimalis dengan penggunaan furnitur minimal Panduan praktis

Bayangkan sebuah rumah, bersih, lapang, dan menenangkan. Bukan sekadar tren, desain minimalis didasarkan pada prinsip-prinsip…

1 hari ago