KM.Sabuk Nusantara 43 Resmi Singgah Di Pelabuhan Wulandoni-Lembata

LEWOLEBA-DELEGASI.COM–Penantian panjang Warga Kecamatan Wulandoni, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur agar disinggahi KM. Sabuk Nusantara 43, akhirnya terjawab.

Baca juga:

Progres Fisik 0%, Proyek Jalan Provinsi Ruas Pota-Wae Kulambu Mandeg

Jenazah Nikson Tanu, PMI dari Malaysia dipulangkan ke TTS

Kapal Motor yang didatangkan Pemerintah Propinsi NTT, untuk menghubungkan wilayah-wilayah terisolasi, agar lebih mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, akhirnya resmi masuk dan merapat ke Pelabuhan Wulandoni, mulai Minggu, 17/01/2021.

KM.Sabuk Nusantara 43 di Pelabuhan Wulandoni, Minggu, 17/01/2021.(RS/Delegasi.Com/BBO)

 

Kapal tiba dari Pelabuhan Larantuka pada Siang hari, lalu akan berlayar dari Pelabuhan Wulandoni menuju Kupang, Sore hari.

Demikian informasi dan rilis berita yang diterima Redaksi Delegasi.Com, Larantuka, Selasa, 19/01/2021, Pagi dari sumber terpercaya di Lewoleba.

“Kami sangat senang dan ikut bangga. Akhirnya kerinduan warga Wulandoni, terkabulkan.

KM. Sabuk Nusantara 43 akhirnya resmi singgahi Pelabuhan Wulandoni.

Baca juga:

AS Terancam Perang Saudara Jelang Pelantikan Joe Biden

MK Registrasi Empat Permohonan Sengketa Pilkada NTT

Akan sangat membantu melayani kebutuhan warga.

Olehnya, perlu disampaikan terima kasih tak terhingga kepada Nakoda KM. Sabuk Nusantara 43, Pemprov NTT, Pemkab Lembata, KUPP Kelas III Pelabuhan Lewoleba dan Staf, Camat Wulandoni dan Staf, serta Kepala Desa se-Wulandoni.

Mari dukung Program Pemerintah Pusat ini,”ujar David, Kapten KM. Cepat Lembata Express, dalam rilis berita yang dikirimnya.

Pada kesempatan ini disampaikan ucapan terima kasih juga kepada Crew Operasional PT.OMB, yang siap melayani dokument Kapal ke Lewoleba, PP.

KM. Sabuk Nusantara 43..(RS/Delegasi.Com/BBO)

 

Selain itu, dihimbau bahwa Kapal berangkat, 17/01/2021, dari Larantuka-Lewoleba-Kupang, pada Sore harinya.

Sejumlah nomor kontak yang menjual Tiket pun sudah siap, yakni 081 339 629 442, pemiliknya Ali, 082 133 510 933 (Nasu Elam), dan 081 239 241 660., Pemiliknya Vigis David.

Diharapkan, warga juga membantu menginformasikan secara luas.

Dan, tentunya amat bermanfaat bagi seluruh warga Wulandoni, yang selama ini amat terisolasi,”tulis David.

//delegasi(BBO)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Manneken Pis Brussels

Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…

23 jam ago

Dinas Perpustakaan Rote Ndao Gelar Pelatihan untuk Inovasi dan Meningkatkan Ekonomi

Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…

2 minggu ago

Usut Dugaan Politik Uang, Bawaslu Kabupaten Kupang Siap Bentuk Dua Tim Investigasi

Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…

2 minggu ago

Tokoh Perempuan Aleta Baun Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…

2 minggu ago

Warga Sarotari Tengah Pingsan Saat Kampanye Dialogis Bersama Ibu Asty Lakalena

Delegasi.com - Insiden mengejutkan terjadi saat kampanye dialogis pasangan calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT)…

2 minggu ago

Relawan Milenial NTT Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Kelompok Mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam…

2 minggu ago