Waikabubak, Delegasi.com – Kehadiran Bank NTT idealnya berperan sangat strategis untuk mendorong percepatan pembangunan di NTT.
“Bank NTT itu namanya adalah Bank Pembangunan Daerah (BPD) NTT. Artinya, dia hadir untuk mendorong percepatan pembangunan di daerah ini. Karena itu Bank NTT berperan penting untuk mendorong pertumbuhan ekonomi NTT,” demikian dikatakan Gubernur NTT, Drs. Frans Lebu Raya saat meresmikan Gedung Kantor Baru BPD NTT Cabang Waikabubak di Waikabubak, Jumat ( 16/3/2018).
Menurut Lebu Raya, Bank NTT tidak boleh hanya sebatas bangga karena dapat menghimpun dana pihak ketiga yang besar, tetapi juga harus mampu menyalurkannya untuk membangun usaha dan ekonomi masyarakat.
“Angka pertumbuhan ekonomi kita selama kurang lebih empat tahun terakhir lebih tinggi dari angka rata-rata pertumbuhan ekonomi nasional.
Hal ini mengindikasikan semangat dan dinamika ekonomi masyarakat semakin membaik.
“Karena itu, saya meminta kalangan perbankan khususnya Bank NTT dapat menyalurkan kredit dengan syarat yang mudah supaya bisa mengjangkau banyak para pedagang kecil,” ungkap Lebu Raya.
Bank NTT, lanjut Lebu Raya, harus mampu memberikan pelayanan kredit secara cepat. Jangan membuat orang menunggu pencairan kredit terlalu lama.
“Kalau tidak bisa, katakan tidak. Kalau bisa, bilang bisa. Jangan membuat nasabah menunggu sampai satu bulan baru bisa cair.
Model pelayanan seperti ini akan membuat orang berpindah ke bank lain. Sosialisasikan juga Kredit Usaha Rakyat (KUR) secara intensif agar makin banyak masyarakat memahaminya.
“Jangan sampai ada kesan KUR menjadi Kredit Usaha Repot,” pungkas Gubernur Lebu Raya.
Senada dengan Gubernur NTT, Bupati Sumba Barat, Drs. Agustinus Niga Dapawole mengharapkan agar dengan gedung baru yang representatif, Bank NTT Cabang Waikabubak dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada para nasabah.
“Bank NTT harus dapat merealisasikan mottonya yakni Melayani Dengan Sungguh. Berilah layanan yang berkualitas agar para nasabah menjadi nyaman berurusan dengan Bank NTT,” harap Bupati Niga Dapawole. //delegasi (ger)
Editor: Hermen Jawa
Sognefjord, terletak di wilayah Sogn og Fjordane, adalah fjord terpanjang dan terdalam di Norwegia. Dengan…
Belgia, negara kecil di jantung Eropa, terkenal dengan keindahan arsitektur, budaya, dan kulinernya. Salah satu…
Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…
Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…
Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…
Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…