Categories: EkbisInternasional

Lestarikan Noken, Masuk Daftar Warisan Budaya Takbenda UNESCO

JAKARTA-DELEGASI.COM– UNESCO mengapresiasi Indonesia, khususnya Papua atas laporan periodik kedua tentang Noken, yang telah tercatat dalam Daftar Warisan Budaya Takbenda UNESCO, sejak 2012.

Indonesia dimata UNESCO, dinilai telah melestarikan Noken dengan mengembangkan data acuan (database, red) tentang Noken, mulai dari membudidayakan Arboretum, mengembangkan ketrampilan pengrajin dan pemangku kepentingan lainnya, terus mempromosikan Noken di tingkat nasional dan internasional, serta meningkatkan nilai ekonomisnya.

“Apresiasi Kami berikan atas berbagai upaya Indonesia untuk mengamankan lestarinya Noken,”kata Duta Besar/Wakil Delegasi RI untuk UNESCO, Ismunandar, dalam Sidang Komite Antar Pemerintah untuk Perlindungan Warisan Budaya TakBenda ke-16 yang berlangsung secara daring, Senin, (13/12).

UNESCO juga dorong Indonesia untuk melanjutkan upaya pemutakhiran bahan pelajaran Noken, agar mudah diakses Siswa, membina kemampuan wirausahaan terkait Noken, dan memastikan ketersediaan bahan baku yang berkelanjutan.

“Lebih dari itu, didorong pula dilakukan penelitian tentang nilai-nilai Noken dan menyebarluaskan temuan-temuannya demi meningkatkan pengetahuan tentang simbolisme dan penggunaan Noken secara adat, serta bahan-bahan alam yang digunakan,”tambah Ismunandar.

Ia juga sampaikan perlu dilakukan inventarisasi elektronik bahan baku Noken, untuk merumuskan dan menerapkan kebijakan terkait perlindungan terhadap bahab baku.

UNESCO juga mendorong adanya pemberian penghargaan budaya.

Direktur Jenderal Kebudayaan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) Hilmar Farid, merespons positip apresiasi UNESCO, dengan sampaikan rasa terima kasih.

Hilmar secara khusus, menyebut, dalam PON XX Oktober 2021, promosi dan mempopulerkan Noken, pun meningkat tajam.

Dan, secara simultan meningkatkan kebanggaan warga Papua.

“Dampak ekonomi juga dirasakan langsung oleh para pengrajin Noken, dengan naiknya apresiasi dan permintaan produk Noken Papua.

Upaya pelestarian Noken akan terus dilakukan bersama dengan pemangku kepentingan terkait secara kreatif dan inovatif sesuai semangat Konvensi 2003,”tutup Hilmar.

Demikian rilis dari Biro Kerjasama dan Hubungan Masyarakat, Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek.

(Delegasi.Com/BBO)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Manneken Pis Brussels

Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…

1 hari ago

Dinas Perpustakaan Rote Ndao Gelar Pelatihan untuk Inovasi dan Meningkatkan Ekonomi

Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…

2 minggu ago

Usut Dugaan Politik Uang, Bawaslu Kabupaten Kupang Siap Bentuk Dua Tim Investigasi

Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…

2 minggu ago

Tokoh Perempuan Aleta Baun Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…

2 minggu ago

Warga Sarotari Tengah Pingsan Saat Kampanye Dialogis Bersama Ibu Asty Lakalena

Delegasi.com - Insiden mengejutkan terjadi saat kampanye dialogis pasangan calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT)…

2 minggu ago

Relawan Milenial NTT Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Kelompok Mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam…

2 minggu ago