Categories: Pariwisata

Pantai Alamanda, Destinasi Baru Pariwisata Kupang

Kupang, Delegasi.com- Pesona alam pantai Alamanda yang eksotis kian menarik perhatian pecinta wisata. Pantai ini adalah objek wisata baru yang menjadi tujuan masyarakat untuk berwisata atau sekedar mengisi waktu liburan di Kabupaten Kupang.

Terletak di desa sumlili, kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang, pantai Alamanda ini cukup menyihir mata dan selalu meninggalkan kesan indah bagi setiap pengunjungnya.

Bagi anda, pantai Alamanda mungkin terdengar asing, karena sebelumnya oleh warga setempat pantai berpasir sedikit kecoklatan ini disebut pantai Batulesa.

Berbeda dengan pantai pada umumnya, sepanjang bibir pantai Amanda ini, terdapat hamparan pasir halus kecoklatan. Jika sepintas dilihat, nampak seperti gurun pasir.

Di tepi pantai terdapat pepohonan rindang yang tumbuh di tepi pantai menambah kesan indah bagi setiap pengunjung pantai ini.

pemerintah setempatpun tidak tinggal diam, ada fasilitas pendukung seperti loppo dan toilet yang telah di bangun di sekitar lokasi pantai ini.

Untuk mencapai lokasi tersebut, Anda bisa menggunakan Motor atau mobil dengan jarak tempuh 1,5 jam, dari pusat kota kupang.

Jalan yang cukup bagus walaupun ada beberapa titik yang aspalnya tergerus hujan namun tidak berbahaya.

Jika Anda menginjakkan kaki dan menjajal keindahan pantai Alamanda, dijamin ingin balik lagi kesana.

Salgy Pelle, seorang pengunjung yang kebetulan ditemui media ini di pantai Alamanda, Minggu (28/1/2018), mengungkapkan pantai Alamanda sangat indah dan cocok untuk belibur bersama keluarga, kenalan atau pacar.

“Semua sudah bagus, tapi pemerintah tolong perhatikan ternak peliharaan penduduk agar tidak berkeliaran di sini”, ungkap Salgy. (Delegasi//juan pesau)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Ngapali Beach: Surga Pantai Tropis di Myanmar

Myanmar, negara yang kaya akan budaya dan sejarah, juga menawarkan keindahan alam yang luar biasa,…

1 hari ago

Keindahan Kuang Si Falls: Air Terjun Turquoise di Laos

Laos, negara yang terkenal dengan kekayaan alam dan keindahan alamnya, memiliki banyak tempat wisata yang…

4 hari ago

Keindahan Pondoland dan Pesona Alam serta Pantainya

Afrika Selatan selalu menjadi destinasi yang memikat hati para wisatawan dengan kekayaan alam dan budaya…

6 hari ago

Keindahan Tulbagh Wine Route: Wisata Anggur

Afrika Selatan terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau dan sejarah budaya yang kaya, salah satu…

1 minggu ago

Keindahan Pretoria: Mengunjungi Kota yang Penuh Sejarah

Pretoria, ibu kota administratif Afrika Selatan, adalah sebuah kota yang kaya akan sejarah, budaya, dan…

2 minggu ago

Keindahan Cederberg: Keindahan Alam yang Tersembunyi

Afrika Selatan dikenal dengan keindahan alamnya yang menakjubkan, mulai dari pantai yang indah hingga pegunungan…

2 minggu ago