Categories: Polkam

Pejabat Gubernur NTT Ditentukan Mendagri

Kupang, Delegasi.com – Kepala Biro Pemerintahan Setda Nusa Tenggara Timur, Viktor Manek mengatakan, siapa pun Penjabat Gubernur NTT tergantung Menteri Dalam Negeri.

“Pemerintah provinsi tidak mengusulkan nama calon penjabat. Keputusannya ada ditangan Menteri Dalam Negeri,” kata Viktor Manek kepada Antara di Kupang, Senin (9/7/2018) terkait Penjabat Gubernur NTT.

Pemerintahan Provinsi NTT akan dipimpin sementara oleh Penjabat Gubernur setelah Gubernur NTT, Frans Lebu Raya meletakkan jabatannya pada 16 Juli 2018.

Sementara pelantikan untuk Gubernur-Wakil Gubernur NTT terpilih periode 2018-2023 diperkirakan baru akan berlangsung pada September 2018 mendatang.

Menurut Viktor Manek, sampai saat ini Pemerintah Provinsi  NTT belum mendapat SK dari Mendagri atau pemberitahuan dari pemerintah pusat tentang Penjabat Gubernur NTT. Penjabat yang akan ditunjuk harus penjabat eselon 1 dari Kemendagri RI. “Kami belum diberitahukan dari Kemendagri,” kata Viktor Manek menambahkan.

Untuk diketahui, Gubernur NTT, Frans Lebu Raya akan mengakhir masa jabatannya pada 16 Juli 2018 mendatang. Sementara pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur NTT terpilih diperkirakan pada September 2018. Karena itu, perlu ada Penjabat yang mengisi kepemimpinan di NTT sampai dengan pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur NTT yang baru.//delegasi (Antara/hermen)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Norway Sognefjord, Sogn og Fjordane: Fjord Terpanjang

Sognefjord, terletak di wilayah Sogn og Fjordane, adalah fjord terpanjang dan terdalam di Norwegia. Dengan…

7 jam ago

Keindahan Patershol, Ghent

Belgia, negara kecil di jantung Eropa, terkenal dengan keindahan arsitektur, budaya, dan kulinernya. Salah satu…

1 hari ago

Keindahan Manneken Pis Brussels

Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…

4 hari ago

Dinas Perpustakaan Rote Ndao Gelar Pelatihan untuk Inovasi dan Meningkatkan Ekonomi

Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…

2 minggu ago

Usut Dugaan Politik Uang, Bawaslu Kabupaten Kupang Siap Bentuk Dua Tim Investigasi

Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…

2 minggu ago

Tokoh Perempuan Aleta Baun Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…

2 minggu ago