LABUAN BAJO, DELEGASI – Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat (Mabar) menyerahkan lahan seluas 10.000 meter persegi (1 Ha) di Labuan Bajo kepada Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk membangun Sekolah Menegah Kejuaran (SMK) Pariwisata.
Penyerahan itu ditandai dengan penandatangan berita acara penyerahan yang ditandatangan oleh Bupati Manggarai Barat, Agustinus C.H. Dula sebagai pihak Pertama yang menyerahkan lahan dan Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat sebagai pihak Kedua sebagai Pihak Penerima, yang berlangsung di Hotel Ayana, Labuan Bajo, Jumat (6/9/2020).
Kepala Badan Pendapatan dan Aset Daerah (BPAD) NTT, Zet Sonny Libing yang turut hadir mendampingi Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat saat penandatangan berita acara tersebut menjelaskan tanah yang diserahkan itu berlokasi di Dusun Kaper, Desa Golo Bilas, Kecamatan Komodo itu ditaksasi senilai Rp 24.500.000.
Menurut Sonny Libing, Pemkab Manggarai Barat menyerahkan lahan tersebut secara iklas.
Penyerahan ini sebagai wujud kesediaan Pemkab Mabar untuk mendukung pembangunan SMK Pariwisata di Labuan Bajo, dalam rangka percepatan Labuan Bajo sebagai bagian dari lima (5) destinasi pariwisata super prioritas.
“Pemprov NTT menyampaikan terima kasih dan menghargai keiklasan Pemkab dan masyarakat Mabar yang menyerahkan lahan itu. Dan Pemprov akan segera memrosesnya untuk segera membangun SMK tersebut,” jelas Sonny Libing.
Menyinggung soal dana, Sonny Libing menjelaskan Pemerintah pusat (pempus) ikut membantu Pembanguan gedung dan fasilitas lainya di SMK Pariwisata itu.
“Kami akan berkoordinasi dengan dan Pempus soal dana. Pempus akan membantu bengun gedung dan fasilitas lainya. Tujuan untuk menjawab kebutuhan pariwisata di Labuan Bajo,” kata Sonny Libing.
Pembanguan SMK Pariwisata di Labuan Bajo sebenarnya sudah lama dirindukan oleh Pemkab dan masyarakat Manggarai Barat.
Kerinduan itu sejalan dengan niat Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat mengingat Manggarai Barat, khususnya Labuan Bajo merupakan lima (5) dari destinasi super premium saat ini.
Permintaan yang sama ketika pada hari itu juga, Jumat (4/9/2020) dalam lawatannya ke Kecamatan Macang Pacar, Manggarai Barat, Gubernur Laiskodat meminta masyarakat untuk siapkan lahan bangun SMK di wilayah itu.
“Kalau bisa warga aparat pemerintah dan warga setempat siapkan lahan supaya saya akan bangun SMK Pariwisata di sini. Karena Manggarai Barat salah satu dari 5 destinasi super premium di Indonesia. Ayo, kalau mau kita harus pastikan dan akan membuka SMK yang benar- benar berkaitan dengan pariwisata,” kata Laiskodat saat itu.
//delegasi (*/tim)
Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…
Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…
Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…
Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…
Delegasi.com - Insiden mengejutkan terjadi saat kampanye dialogis pasangan calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT)…
Delegasi.com - Kelompok Mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam…