Pisah Sambut Danlanud El Tari, Marsma TNI Umar Fathurrohman: Terima Kasih Rakyat NTT

DELEGASI.COM, KUPANG – Mantan Komandan Lanud El Tari Kupang Marsma TNI Umar Fathurrohman mengapresiasi dan terima kasih kepada pemerintah dan seluruh rakyat NTT yang telah memberikan dukungan penuh selama tugasnya sebagai Danlanud El Tari Kupang selama ini.

“Terima kasih banyak untuk dukungannya selama ini. Suasana kekeluargaan disini akrab sekali. Forkopimda punya jalinan erat satu sama lain sehingga kami mudah untuk menjalin koordinasi dan semua dapat berjalan dengan lancar selama bertugas di NTT,” ujar Fathurrohman saat acara Pisah Sambut Komandan Lanud El Tari Kupang dari komandan lama Marsma TNI Umar Fathurrohman ke Komandan baru Kolonel PNB Aldrin Petrus Mongan, di Aula Kantor Gubernur NTT, Kamis, 10 Februari 2022.

Pisah sambut itu dihadiri Wakil Gubernur NTT, Josef Nae Soi.

BACA JUGA:

NTT dan NTB Tuan Rumah Bersama PON XXII Tahun 2028

Pejabat baru Danlanud El Tari Kolonel PNB Aldrin Petrus Mongan, ST., M.Hum, M.Han mengatakan siap melaksanakan tugasnya.

“Kita siap bersinergi dan membangun serta bahu-bahu membahu untuk semuanya. Dimohon dukungannya semua sehingga kami dapat bekerja dan mengabdi dengan baik,” ujarnya.

Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi  yang memberikan sambutan dalam kesempatan tersebut menyatakan, untuk membangun suatu daerah diperlukan kesatuan gerak dan mindset yang mendukung visi pembangunan daerah.

BACA JUGA:

NTT dan NTB Tuan Rumah Bersama PON XXII Tahun 2028

“Saya mengajak semua yang hadir disini bersama jajaran Forkopimda untuk tetap memperteguh kolaborasi kita sebagai kesatuan gerak dalam visi untuk membangun Nusa Tenggara Timur ini,” ujarnya.

Nae Soi menegaskan pentingnya membangun pola kerja yang disiplin.

“Semua harus kerja disiplin mulai jajaran pemerintahan hingga masyarakat untuk dapat membawa perubahan positif bagi daerah. Daerah akan mulai berkembang maju ke depan bilamana kita semua disiplin melayani tugas kita bersama,” tandasnya.

BACA JUGA:

18 Wilayah  di NTT Waspada Hujan Deras Dua Hari ke depan

“Terima kasih kepada Marsma TNI Umar Fathurrohman, S.I.P., M.Si., M.Tr (Han) atas darma bakti di NTT. Terima kasih untuk pelayanan dan abdi selama ini bagi kami. Dia  ini orangnya sangat baik dan kita tahu bersama bahwa dia sangat tegas pada masalah yang dihadapi, namun ramah dalam dalam solusi dan penyelesaiannya,” ujanya.

“Untuk Kolonel PNB Aldrin Petrus Mongan, ST., M.Hum, M.Han selamat datang kembali di Bumi Flobamorata ini karena sebelumnya pernah bertugas disini. Mari kita terus bekerja sama, untuk menjawab tantangan dan masalah -masalah yang ada,” katanya.

//delegasi(*/tim)

 

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Rumah minimalis dengan arsitektur modern Panduan lengkap

Bayangkan rumah yang bukan sekadar tempat tinggal, tetapi sebuah karya seni fungsional. Rumah minimalis modern,…

9 jam ago

Rumah minimalis dengan dapur kecil dan fungsional

Bayangkan rumah mungil yang nyaman, di mana setiap sudutnya dirancang dengan cermat untuk memaksimalkan ruang…

9 jam ago

Rumah minimalis dengan penggunaan furnitur minimal Panduan praktis

Bayangkan sebuah rumah, bersih, lapang, dan menenangkan. Bukan sekadar tren, desain minimalis didasarkan pada prinsip-prinsip…

9 jam ago

Rumah minimalis dengan material alami Desain dan aplikasi

Bayangkan rumah yang bukan hanya tempat tinggal, tetapi juga perwujudan harmoni antara manusia dan alam.…

9 jam ago

Rumah Minimalis dengan Konsep Industrial Panduan Lengkap

Bayangkan sebuah hunian yang memadukan kesederhanaan minimalis dengan aura industri yang kokoh. Rumah minimalis dengan…

9 jam ago

Menata Rumah dengan Furniture yang Nyaman

Rumah, tempat bernaung dan beristirahat, tak hanya sekadar bangunan. Ia adalah refleksi diri, sebuah ekosistem…

1 hari ago