Categories: Polkam

Satu Orang Pasien Covid 19 Transmisi Lokal Yang Dirawat di RS WZ Yohanes Kupang Meninggal

KUPANGM DELEGASI.COM – Satu orang pasien positif covid-19 transmisi lokal(penjual daging) yang sedang dirawat di RSUD Prof. W. Z. Johannes Kupang baru saja dinyatakan meninggal dunia, Selasa(12/5).

Hal ini disampaikan langsung Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi NTT, Marius Jelamu, Selasa (12/5/2020) sekira pukul 21.00.

Pasien ini baru dinyatakan positif covid-19 pada Senin (11/5/2020) dan dirawat di ICU RSUD Johannes.

“Pasien yang terpapar virus corona yang sedang dirawat di ICU RSUD Johannes Kupang beberapa menit lalu meninggal dunia. Semoga keluarga dikuatkan. Kita semua menundukkan kepala dan berdoa semoga almarhum masuk dalam keabadian,” kata Marius.

Ia juga mengajak semua masyarakat NTT mendoakan arwah almarhum agar diterima di sisi Tuhan. Ia juga mengajak semua komponen untuk mendoakan para pasien yang masih sedang menjalani perawatan.

Dan harapannya mereka cepat sembuh dan kembali ke rumah.

//delegasi(*/tim)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Manneken Pis Brussels

Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…

17 jam ago

Dinas Perpustakaan Rote Ndao Gelar Pelatihan untuk Inovasi dan Meningkatkan Ekonomi

Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…

2 minggu ago

Usut Dugaan Politik Uang, Bawaslu Kabupaten Kupang Siap Bentuk Dua Tim Investigasi

Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…

2 minggu ago

Tokoh Perempuan Aleta Baun Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…

2 minggu ago

Warga Sarotari Tengah Pingsan Saat Kampanye Dialogis Bersama Ibu Asty Lakalena

Delegasi.com - Insiden mengejutkan terjadi saat kampanye dialogis pasangan calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT)…

2 minggu ago

Relawan Milenial NTT Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Kelompok Mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam…

2 minggu ago