ADONARA-DELEGASI.COM– Meski sempat diguncang Gempa Bumi berkekuatan 7,5 SR, posisi 112 Km, Barat Laut Flotim, pada kedalaman 12 Km, pukul 10.20 Wita, Selasa, 14 Desember 2021, gelaran vaksinasi dosis ke 2, oleh Partai Nasional Demokrat (NasDem) Flotim, berjalan lancar dan sukses, sejak pukul 08.30 Wita hingga pukul 15.00 Wita, dengan jenis vaksin Sinovac.
Sebanyak 310 warga yang tervaksinasi, menghabiskan 155 vial.
Warga yang ikut vaksin ini, selain dari Desa Lamahala Jaya, juga dari Kecamatan Ile Boleng.
Diantaranya, Kepala Desa Lamabayung, Bernardus Geleuk Suban (52).
Menariknya, walaupun Lamabayung, sebuah Kampung terujung di Ile Boleng, dengan jarak cukup jauh ke Kantor Desa Lamahala Jaya, selaku pusat giat vaksinasi, Bernardus Geleuk, bersama beberapa warga tetap semangat datang, dan betah antrian hingga divaksin.
Sebagaimana informasi yang dihimpun Media, sebelum tiba di lokasi vaksin, disebutkan kalau warga sempat berhamburan keluar dari Kantor Desa, saat gempa mengguncang pukul 10.20 Wita.
Namun kemudian, vaksinasi dosis ke 2 tetap bisa dilanjutkan hingga selesai, tepat pukul 15.00 Wita.
Anggota DPRD Flotim, Fraksi Partai NasDem, Abdul Wahab Saleh,SE kepada Media menyatakan rasa bangga dan terima kasih atas kerja keras seluruh tim kerja serta Tim vaksinator dari Puskesmas Waiwerang, yang telah berjuang sungguh-sungguh menyukseskan hajatan ini.
Dikatannya, dengan tambahan 500 dosis kali ini, maka NasDem telah
bersedekah sekitar 2.000 vaksin, dengan gelaran vaksin sebanyak 4 kali.
“Ini hal yang amat positip untuk menambah jumlah prosentase warga Flotim yang telah tervaksin, yang mana baru mencapai 40 persen
Dan, Kita akan dorong warga untuk terus maju ikut vaksinasi,”ujar Wahab Saleh.
NasDem, kata Wahab Saleh, vaksin dosis ke-2 ini, pihaknya bekerjasama dengan Yayasan Peduli Lewotanah Adonara (YPLA) dan Pemuda Ethiofals Lamahala, dibantu Tim Vaksinator Puskesmas Waiwerang,
Ia berharap, warga yang sudah vaksin pun tetap taat jalani Protokol Kesehatan Covid-19 setiap hari.
Apalagi, mau jelang Hari Raya Natal 2021 dan Tahun Baru 2022,”imbuhnya.
Partai NasDem, sambungnya, sangat berterima kasih dengan partisipasi warga yang datang, termasuk kepada Kepala Desa Lamabayung, Geleuk Suban, yang ikut divaksin.
Kendati, sempat terhenti karena gempa bumi.
Wahab Saleh menargetkan, awal tahun baru 2022, giat ini bakal berlanjut di Solor Timur, Lamakera.
Sementara itu, Kepala Desa Lamahala Jaya, Muhammad Abdul dan Kades Lamabayung Bernadus Geleuk Suban (52), tak sungkan-sungkan nyatakan kegembiraannya.
Dikatakannya, NasDem sangat membantu warganya untuk tervaksinasi.
“Dan, kini sebagian warga yang telah ikut, berhasil memicu yang lainnya untuk datang.
Ini hal yang amat luar biasa, dan bermanfaat untuk membantu memerangi Pandemi Covid-19,”ujar Muhammad Abdul, diamini Geleuk Suban.
Sekali lagi, terima kasih NasDem.
Semoga kedepan bisa dilanjutkan lagi, bagi warga yang belum vaksinasi.
Pantauan Media, Keduanya bersama warga, pun langsung mendapatkan sertifikat lengkap vaksinasi.
Dibagian lainnya, Tim vaksinator yang dipimpin langsung Kepala Puskesmas Waiwerang, Martinus Sanga Samon, tetap semangat bekerja
Diantaranya, Agustina Penaten Raya, Yosefina Uba Ina, Tenu Pere, Ursula Sili Kia, Yalen Tiran, Ana Kleden, Emanuel Rohidi, Jackson Kopong Thomas dan dr.Prisca.
(Delegasi.Com/BBO)
Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…
Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…
Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…
Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…
Delegasi.com - Insiden mengejutkan terjadi saat kampanye dialogis pasangan calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT)…
Delegasi.com - Kelompok Mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam…