Categories: Ekbis

Wagub Litelnoni Minta BPS Mampu Sajikan Data yang Akurat dan Valid

Kupang, Delegasi.com – Badan Pusat Statistik (BPS) diminta untuk menyajikan data yang berkualitas dan benar benar valid. Sebab data akurat dan vilid merupakan penentu kebjikan untuk merumuskan pembangunan yang terarah bagi daerah ini.

“Saya berharap agar data yang dihasilkan semakin berkualitas sehingga dapat memberi kepuasan bagi penggunanya, termasuk kebijakan untuk merumuskan proses pembangunan di daerah ini,”kata Wakil Gubernur NTT, Drs. Benny Litelnoni, SH,M.Si dalam sambutannya saat membuka kegiatan Rapat Teknis Pimpinan BPS Kabupaten/Kota se-Provinsi NTT Tahun 2017 di Hotel T-More Kupang, Selasa (4/4/2017).

Seseuai thema Rapat teknis ‘Sensus Ekonomi 2016 Berkualitas dan Peningkatan Budaya Kerja’
Wagub Litelnoni menyatakan, data statistik sangat penting bagi semua kalangan.

“Data stastik tidak hanya penting bagi pemerintah dalam merumuskan perencanaan dan mengevaluasi proses pembangunan, tapi juga berguna untuk pengusaha, politisi, pedagang, petani dan lain sebagainya. Tuntutan terhadap pemenuhan data yang kredibel dan cepat merupakan suatu keharusan dalam mengantisipasi perubahan,” jelas Litelnoni.

Dia menjelaskan, dengan perkembangan arus teknologi dan informasi yang begitu cepat, data stastik sangat penting bagi para penentu kebijakan dan keputusan pada tingkat lokal.

“Saya berharap Rapat Teknis Daerah (Ratekda) ini mampu memberikan sumbangsih yang berarti bagi pemerintah daerah, dalam mengetahui perkembangan daerahnya. Data itu juga dapat menjadi pijakan dalam mengimplementasikan visi dan misi para kepala daerah untuk membangun daerahnya,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala BPS Pusat, Dr. Suhariyanto dalam sambutannya yang dibacakan Kepala Biro Kepegawaian BPS, Setianto juga mengharapkan seluruh jajaran BPS Provinsi maupun Kabupaten/Kota agar memperkuat kualitas data dengan melakukan verifkasi data dari petugas lapangan.

“Pada bulan Agustus sampai dengan September 2017, BPS akan melakukan Sensus Ekonomi 2016 lanjutan. Sensus tersebut dikhususkan pada Usaha Mikro Kecil (UMK) dan Usaha Menengah Besar (UMB). Tujuannya untuk mengetahui potensi ekonomi daerah di luar sektor pertanian. Dengan ditetapkan indikator rencana pembangunan baru yakni indikator ekonomi kreatif, pariwisata, kemaritiman, sumberdaya air dan kekerasan terhadap perempuan, jajaran BPS dituntut untuk bekerja lebih keras dan fokus,” jelas Setianto, sembari memotivasi segenap Pejabat BPS Provinsi dan Kabupaten/Kota se-NTT untuk meraih kembali Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang sempat lepas pada tahun 2016.

Kepala Bidang Statistik dan Distribusi BPS NTT, Demarce Sabuna selaku Ketua Panitia Kegiatan juga menjelaskan tujuan dari Rapat Teknis tersebut.

“Ratekda ini bertujuan untuk mengkoordinasikan pelaksanaan lanjutan Sensus Ekonomi Tahun 2016, melakukan evaluasi atas kegiatan BPS Tahun 2016 dan rencana kerja tahun 2017 serta merumuskan percepatan perbaikan budaya kerja di lingkup BPS se-NTT,” tutup Demarce dalam laporannya.

Ratekda BPS NTT itu akan berlangsung selama empat hari, dimulai hari ini, Selasa tanggal 4 hingga Hari Jum’at tanggal 7 April 2017. Pada hari pertama dan ketiga akan diadakan rapat pleno. Hari kedua akan diisi dengan rapat komisi dan hari terakhir akan diadakan kegiatan Outbond untuk menyegarkan suasana dan mempererat persaudaraan.

Tampak hadir pada pertemuan tersebut Unsur Forkompinda Provinsi NTT, Kepala BPS NTT, Maritje Pattiwallapia, Kepala BPS Kabupaten/Kota se-NTT serta pejabat eselon tiga dan empat BPS Provinsi dan Kabupaten/Kota se-NTT.//delegasi(ger/hermen/hms)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Tulbagh Wine Route: Wisata Anggur

Afrika Selatan terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau dan sejarah budaya yang kaya, salah satu…

1 hari ago

Keindahan Pretoria: Mengunjungi Kota yang Penuh Sejarah

Pretoria, ibu kota administratif Afrika Selatan, adalah sebuah kota yang kaya akan sejarah, budaya, dan…

4 hari ago

Keindahan Cederberg: Keindahan Alam yang Tersembunyi

Afrika Selatan dikenal dengan keindahan alamnya yang menakjubkan, mulai dari pantai yang indah hingga pegunungan…

6 hari ago

Keindahan Galdhøpiggen Jotunheimen – Gunung Tertinggi

Norwegia dikenal dengan keindahan alamnya yang menakjubkan, dan salah satu destinasi yang wajib dikunjungi adalah…

1 minggu ago

Keindahan Romsdalseggen Ridge, Åndalsnes

Norway, negara yang dikenal dengan keindahan alamnya yang menakjubkan, menawarkan berbagai destinasi wisata yang memukau.…

1 minggu ago

Keindahan Norway Sognefjord, Sogn og Fjordane: Fjord Terpanjang

Sognefjord, terletak di wilayah Sogn og Fjordane, adalah fjord terpanjang dan terdalam di Norwegia. Dengan…

2 minggu ago