Categories: DaerahHukrim

Wanita Ini Tewas Diduga Gantung Diri, 2 Anaknya Juga Ditemukan Meninggal

DELEGASI.COM – Seorang wanita di Pekanbaru, Riau, ditemukan tewas bersama 2 orang anaknya. Wanita itu diduga bunuh diri.

“Peristiwa ini terjadi tadi sore pukul 17.00 WIB. Telah terjadi seorang perempuan (IRT) diduga meninggal dunia akibat gantung diri. Dan ditemukan dua anaknya juga meninggal dunia. Satu lagi anaknya ditemukan masih bernapas dan langsung dirujuk ke rumah sakit,” kata Kapolresta Pekanbaru Kombes Nanda Mu’min Wijaya kepada detikcom, Senin (16/11/2020).

Korban yang berinisial NSW (27) itu diduga bunuh diri di rumahnya di Jalan Palembang, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru. Sementara dua anak NSW yang meninggal dunia atas nama NAG (2) dan DAA (1). Sedangkan DIA (1) selamat.

“Barang bukti yang kita temukan di lokasi, kain panjang, kursi, susu bayi. Dan ada selembar kertas HVS bertuliskan ‘maaf aku aku pergi biar anak anak ikut bersamaku’,” kata Nandang.

Peristiwa ini awalnya diketahui ketika suami korban, PNG (28), yang sore tadi pulang ke rumahnya. Mulanya saat masuk, keadaan rumah dalam kondisi gelap. Setelah itu, dia melihat tubuh istrinya sudah tergantung.

“Suami korban berteriak meminta tolong tetangga. Warga sekitar datang dan masuk ke dalam rumah tepatnya di dalam dapur melihat korban dalam keadaan tergantung. Kemudian korban tersebut diturunkan dan diletakkan di ruangan tengah,” kata Nandang.

Kemudian, warga melihat anak-anak korban di kamar utama dalam keadaan terlentang. Setelah dicek, 2 anak korban meninggal dunia dengan kondisi mulut berbusa. Sedangkan 1 anak korban ditemukan selamat dan dibawa ke klinik Medik Medika, Jalan Berdikari, untuk dilakukan pertolongan pertama.

“Selanjutnya piket identifikasi Polresta Pekanbaru melakukan olah TKP didampingi dengan personel Polsek Tenayan Raya,” kata Nandang.

Pada pukul 19.30 WIB, sambungnya, jenazah dibawa ke RS Bhayangkara Polda Riau untuk diautopsi

“Kita akan memintai keterangan sejumlah saksi dari tetangga dan suaminya. Belum dapat disimpulkan motif dari bunuh diri ini,” kata Nandang.

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Keindahan Manneken Pis Brussels

Belgia adalah negara yang kaya akan budaya dan sejarah, salah satu keindahan destinasi wisata yang…

9 jam ago

Dinas Perpustakaan Rote Ndao Gelar Pelatihan untuk Inovasi dan Meningkatkan Ekonomi

Delegasi.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rote Ndao kembali mengambil langkah maju dalam penguatan…

2 minggu ago

Usut Dugaan Politik Uang, Bawaslu Kabupaten Kupang Siap Bentuk Dua Tim Investigasi

Delegasi.com - Bawaslu Kabupaten Kupang langsung menanggapi laporan dugaan Politik Uang yang dilakukan salah satu…

2 minggu ago

Tokoh Perempuan Aleta Baun Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Tokoh aktivis perempuan dan lingkungan hidup Nusa Tenggara Timur (NTT), Aleta Baun mengatakan…

2 minggu ago

Warga Sarotari Tengah Pingsan Saat Kampanye Dialogis Bersama Ibu Asty Lakalena

Delegasi.com - Insiden mengejutkan terjadi saat kampanye dialogis pasangan calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT)…

2 minggu ago

Relawan Milenial NTT Nyatakan Dukungan Untuk Paket SIAGA

Delegasi.com - Kelompok Mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam…

2 minggu ago