Bupati Manggarai Timur Pantau Hotmix Jalan Dangka Mangkang Watunggong

Avatar photo
Bupati Manggarai Timur Agas Andreas, SH.,M.Hum sedang memantau pengerjaan hotmix jalan Dangka Mangkang-Watunggong, Senin 7 November 2022 //Foto: Delegasi(Pieter Lisong

DELEGASI.COM, BORONG – Bupati Manggarai Timur Agas Andreas memantau gelar hotmix pada paket pekerjaan peningkatan jalan Dangka Mangkang-Watunggong, Senin 7 November 2022 sore.

Bupati Agas didampingi Ketua TP-PKK Ny Theresia Wisang Agas dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Yos Marto.

Turut hadir PPK dan Staf Dinas PUPR Kabupaten Manggarai Timur, Petugas dari Kontraktor Pelaksana PT Menara Armada Pratama, dan konsultan pengawas.

Bupati Agas kepada wartawan seperti dilansir Pos Kupang, mengatakan, secara kasat mata pekerjaan peningkatan jalan Dangka Mangkang-Watunggong baik.

“Kalau saya secara kasat mata baik, harapan kita kerja baik agar tahan lama. Secara teknis saya tidak tahu, tanya mereka soal teknisnya,” ujarnya, dilansir Pos Kupang.

Bupati Agas mengatakan, ia hanya melihat dari sisi asas manfaatnya bagi masyarakat.

“Saya hanya melihat asas manfaatnya, kerja baik dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya.

Dikatakan Bupati Agas, pekerjaan jalan Dangka Mangkang-Watunggong akan terus berlanjut. Pada tahun anggaran 2022 pembangunan hotmix sepanjang 5 Km dan akan berlanjut pada tahun anggaran 2022 dari dana pinjaman daerah.

Bupati Agas mengatakan, paket proyek lanjutan bersumber dari dana pinjaman daerah itu akan dilaksanakan tender pada bulan November 2022 dan akan dilakukan tanda tangan kontrak bagi pemenang tender pada bulan Januari 2023 mendatang.

“Sehingga harapannya mudah-mudahan sampai bulan Juni 2023 sampai Colol atau Ngkiong sudah selesai pekerjaannya. Dan nantinya sampai di Watunggong kemudian pada tahun depannya lagi lanjutkan hotmix ke Rana Kulan,”ujarnya.

Bupati Agas juga mengatakan, jika jalan tersebut sudah bagus hingga sampai di Watunggong, maka direncanakan pada bulan Juni 2022 akan digelar festival kopi Colol. Festival ini dilakukan guna meningkatkan kunjungan para wisatawan ke obyek wisata kawasan lembah Colol.

“Kemarin saya baru pulang promosi kopi di Sarina Mall dan mereka nanti tunggu di festival kopi Colol nanti banyak yang datang dan nantinya kopi akan ditata dengan baik dan kopi juga lagi banyak berbuah, sehingga pengunjung akan petik dan bayar. Ini soal kenikmatan,”ujarnya.

Kepala Dinas PUPR Kabupaten Manggarai Timur, Yos Marto menambahkan, jalan Dangka Mangkang-Watunggong-Mombok-Lempang Paji-Lewula sebagai jalan coletor primer yang menghubungkan antara jalan negara-jalan provinsi dan jalan kabupaten.

Marto juga menerangkan, karena status jalan tersebut colektor primer, maka pekerjaan akan terus dilanjutkan pada tahun anggaran berikutnya. Pada tahun anggaran 2023 akan menggunakan dana pinjaman daerah sebesar Rp 30 miliar dengan target volume sekitar 16 Km hingga sampai di Watunggong.

Dikatakan Marto, jalan ini merupakan prioritas pusat yang dijalankan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Manggarai Timur untuk mendukung food estate dengan tema pariwisata.

“Jadi ini jalan menuju sejumlah tempat wisata salah satunya menuju destinasi wisata kawasan Lembah Colol. Harapannya jika jalan ini sudah baik, maka rencana bapak bupati akan melaksanakan festival kopi Colol yang sempat tertunda 2 tahun karena pandemi Covid-19,” Ujarnya.

//delegasi(**)

Komentar ANDA?