Hasil Sementara Pilkada Kota Kupang, Jefri- Herman Man Unggul

  • Bagikan
Kota Kupang
Calon Wali Kota Kupang, Jefri Riwu Kore menyapa para pendukung setlah mengetahui posisinya unggul sementara Pilkada Kota Kupang 2017

Kupang, Delegasi.Com– Hasil perhitungan sementara perolehan suara Pilkada Kota Kupang, Rabu (15/2) yang menempatkan pasangan calon Wali Kota, Jefri Riwu Kore- Hermanus Man unggul atas Jonas Salean- Niko Frans menunjukkan masyarakat Kota Kupang membutuhkan perubahan.

Perhitungan sementara ini dilakukan oleh posko pemenangan pasangan calon Jefri Riwu Kore- Herman Man berdasarkan data yang dihimpun dari berbagai Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Hasil sementara memperlihatkan, pasangan Jefri- Herman meraih 54,12 persen atau selisih 8, 24 persen dari total 116.390 suara. Jumlah suara itu dihimpun dari 456 dari 660 TPS di 51 kelurahan.

“Hasil yang diperoleh ini menunjukkan masyarakat Kota Kupang butuh perubahan,” kata Jefri.

Walau demikian, ia meminta pada pendukung dan simpatisan untuk tidak melakukan eforia berlebihan sambil menunggu perhitungan final.

Menyikapi perhitungan sementara perolehan suara di posko pemenangan pasangan calon Jonas- Niko yang juga menempatkan pasangan Jefri- Herman unggul, Jonas mengatakan, tetap menunggu perkembangan perhitungan.

Selisih perolehan suara di posko ini menunjukkan, pasangan Jefri- Herman unggul 3,48 persen dari total suara yang masuk 97.515 suara atau dari 401 TPS. Pasangan Jefri- Herman meraih 51,74 persen, sedangna Jonas- Niko meraih 48,26 persen.

“Kita masih menunggu sampai perhitungan suara berakhir,” ungkap Jonas.//Delegasi (Mario)

Komentar ANDA?

  • Bagikan