“Kami terus berupaya mengajak para investor untuk menjajaki sejumlah pulau-pulau kecil di NTT, yang bisa dikembangkan untuk pariwisata, karena NTT saat ini banyak dikunjungi wisatawan,” kata Kepala Dinas Pariwisata NTT Marius Ardu Jelamu kepada KompasTravel, Sabtu (7/4/2018).
Provinsi NTT, menurut Marius, memiliki kurang lebih 1.192 pulau. Sekitar 40 pulau di antaranya yang berpenghuni sementara ribuan pulau lainnya umumnya merupakan pulau-pulau kecil tanpa penghuni.
Menurut Marius, pulau-pulau kecil yang belum dimanfaatkan ini, sangat cocok untuk pengembangan bisnis pariwisata seperti pembangunan resort, penginapan, dan berbagai wahana pariwisata lainnya.
Pulau-pulau kecil di NTT ini menyajikan alam yang asli dan indah dikelilingi laut yang biru dan bersih dengan potensi wisata baharinya.
Marius menyebut, beberapa pulau-pulau kecil di sekitar wilayah Kabupaten Manggarai Barat, Pulau Flores telah dikerjasamakan dengan investor asing.
“Tentunya kami di provinsi juga siap ketika investor masuk, silakan sampaikan dan kami akan berkoordinasi dengan pemerintah di daerah untuk kesiapan lahan, perizinan, dan sebagainya untuk mendukung berbagai rencana investasi,” kata Marius. //delegasi(kompas/ger)