Ekbis  

Komisioner Otoritas Keuangan dan para Gubernur Hadir Seminar di Labuan Bajo

Avatar photo
hadiri
Ratusan spanduk dipasang menyambut kegiatan bersama 26 bank daerah seluruh Indonesia di Labuan Bajo. //foto Pos Kupang

Labuan Bajo, Delegasi.com –Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan, Muliaman D. Hadad, akan hadir dalam seminar nasional Bank Daerah seluruh Indonesia pada Hari Jumat (24/3/2017) di Jayakarta Hotel Labuan Bajo.

Hadir juga para gubernur dari berbagai propinsi di Indonesia.

Dirilis pos kupang.com, Ketua Umum Asbanda, Kresno Sadiarsi, mengatakan bahwa selain Muliaman, hadir juga Gubernur NTT Frans Lebu Raya; Deputi Gubernur Bank Indonesia, Erwin Riyanto; ketua Asbanda sendiri serta jajaran direksi Bank NTT; komisaris utama/Ketua Dewan Pengawas Bank Daerah seluruh Indonesia;

Ketua DPRD dari sejumlah daerah di Indonesia; direktur utama dan direksi juga pemimpin divisi bank daerah se Indonesia.

“Bapak Prof.Ir. Fredrik L. Benu, M.Si.Ph.D, selaku rektor Universitas Nusa Cendana, menjadi nara sumber yang akan menyampaikan paparan tentang public private partnership dalam promosi agribisnis, yakni suatu studi kasus industri Kacang Hijau di Timor Barat,” kata Ketua Asbanda, Kresno Sediarsi, lewat press releasenya, Kamis (23/3/2017).//delegasi(*)

Komentar ANDA?