Sebagai Sponsor Utama, Bank NTT Bajawa Gelar Syukuran Bersama PSN U-17

  • Bagikan
Para Pemain PSN U17 kabupaten Ngada//Foto: Delegasi.com(ISTIMEWA)

DELEGASI.COM, BAJAWA –Bank NTT Cabang Bajawa menggelar syukuran bersama  Pesatuan Sepak Bola Ngada (PSN) U 17 atas keberhasilan PSN Ngada U-17 dalam menjuarai turnamen memperebutkan Liga Pelajar Suratin Cup U-17 2022 .

Syukuran itu tidak terlepas dari peran Bank NTT yang menjadi sponsor utama dalam turnamen tersebut.

Selaku salah satu sponsor Tim PSN Ngada dalam turnamen tersebut Bank NTT Cabang Bajawa mengundang segenap pemain,manager,pelatih dan tim pendukung lainnya untuk merayakan syukuran tersebut.

Syukuran atas kejuaraan tersebut dilaksanakan di Cafe Famili – Bobou- Kecamatan Bajawa,Jumat (19/8-2022) malam yang dilanjutkan dengan makan malam bersama.

Kepala Bank NTT Cabang Bajawa, Laurens Bere Mau pada kesempatan tersebut mengatakan ramah tamah bersama Tim PSN Ngada U-17 dilakukan sebagai ungkapan syukur karena tim kesayangan masyarakat Kabupaten Ngada tersebut pulang dengan membawa kejuaraan dan yang paling utama adalah mereka kembali dalam keadaan sehat walafiat.

Bank NTT juga berterima kasih karena PSN Ngada U-17 karena juga mempromosikan Bank NTT sebagai bank milik masyarakat Nusa Tenggara Timur.

Dalam acara makan malam bersama tersebut Bank NTT menyerahkan berbagai jenis souvenir kepada para pemain, official, pelatih , manajer juga tim pendukung lainnya.

“ Bank NTT akan terus mendukung seluruh program diberbagai bidang.Kali ini tim Sepak Bola omendapat giliran karena membawa nama Kabupaten Ngada untuk pertandingan lebih besar dan berkelas,” ungkapnya

Dirinya berharap akan apa yang telah dirintis oleh olahragawan muda ini akan terus membawa nama NTT secara khusus Kabupaten Ngada ke tingkat Nasional.

Selain memberikan souvenir,Bank NTT Cabang Bajawa juga menyerahkan bonus tambahan berupa uang senilai 11 juta yang diberikan kepada 22 orang pemain PSN-U17.

Asisten Manajer PSN U-17 Herdin Ndiwa pada kesempatan tersebut mengatakan sebagai asisten manajer menyampaikan terima kasih banyak kepada pemerintah daerah di bawah kepemimpinan Bupati Ngada Andreas Paru dan Wakil Bupati Raymundus Bena yang telah memberikan dukungan dan perhatian yang luar biasa kepada para pemain yang tergabung dalam team PSN Ngada U-17.

Sebuah perhatian yang tulus akan memberikan dorongan kepada setiap generasi muda untuk terus meraih prestasi karena perjuangan mereka di hargai oleh pemerintah daerah.

Pihaknya juga menyampaikan terima kasih kepada Bank NTT yang telah memberikan perhatian kepada team PSN U 17 baik sebagai sponsor maupun memberikan hadiah berupa tabungan dan ajakan makan malam bersama dengan seluruh kru Bank NTT.

“Tidak menyangka bahwa bahwa prestasi team PSN U 17 mendapatkan perhatian seperti ini,” ungkapnya

Kepada para atlit dipesannya untuk terus berjuang meningkatkan kompetensi mereka sambil mengendepankan sikap kerendahan hati bahwa prestasi yang di raih karena pemberian dari Tuhan dan dukungan dari semua pihak seperti pelatih, team medis,orang tua, sekolah dan masyarakat Kabupaten Ngada.

Dirinya juga menyampaikan terima kasih kepada Puskopdit Flores Mandiri, Kopdit Sangosay, UD Senandung, KOPTAMA Ngada, BRI Cabang Bajawa, BNI Cabang Bajawa, penerbit Erlangga, Bank Mandiri dan SMAK Regina Pacis,PDAM juga Ibu Merlus Fono yang telah memberikan dukungan sehingga kegiatan ini bisa berhasil dengan baik serta kerja sama dengan Dinas Pora Kabupaten Ngada.

//delegasi(tim)

Komentar ANDA?

  • Bagikan