Warga Keluhkan Buruknya Ruas Jalan Watu Cie-Gurung Turi

  • Bagikan

BORONG,DELEGASI.COM--Buruknya kondisi ruas jalan Watu Cie-Desa Gurung Turi di Kecamatan Lamba Leda Selatan Manggarai Timur, menghambat lalu lintas orang dan barang dari dan menuju desa tersebut.

Pantauan media ini, beberapa titik yang mengalami kerusakan parah, yaitu di sekitar pekuburan umum Leleng di Kelurahan Nggalak Leleng, di Kampung Cekalikang, di seputaran SDI Watu Kaur Kelurahan Bangka Leleng, di sekitar lokasi pekuburan umum Ndueng, di bagian Utara dan Barat Kampung Ndueng Desa Persiapan Compang Nengker.

Beberapa titik ruas jalan yang mengalami kerusakan yang sangat parah tersebut sangat sulit dilalui apalagi pada musim hujan.

Kondisi jalan yang sangat buruk tersebut sudah berlangsung belasan tahun. Dan, sampai saat ini belum ada kepastian dari Pemerintah Kabupaten Manggarai Timur untuk memperbaiki ruas jalan yang berjarak kurang lebih 7 kilometer dari ibu kota Kecamatan Lamba Leda Selatan.

Salah seorang warga Desa Gurung Turi, Ambrosius Madur mengatakan, kondisi ruas jalan yang rusak menuju Desa Gurung Turi sudah berlangsung lama.

Ia meminta Pemerintah Kabupaten Manggarai Timur untuk mengalokasikan dana untuk perbaikan ruas jalan tersebut. Karena dengan rusaknya jalan tersebut menghambat lalu lintas orang dan barang.

“Saya sebagai warga Desa Gurung Turi meminta pemerintah secepatnya mengatakan kerusakan jalan tersebut. Kerusakan tersebut sudah berlangsung lama, bahkan belasan tahun lamanya,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kadis PUPR) Manggarai Timur, Yoseph Marto yang dihubungi melalui WhatsApp, Sabtu (2/7-2022) sekitar pukul 13.02 WITA, belum memberikan tanggapan soal buruknya infrastruktur ruas jalan Watu Cie-Desa Gurung Turi.

Komentar ANDA?

  • Bagikan